Berita Tanahlaut
Rudi Minta Pelatih dan Ofisial Tanahlaut Jeli Waspadai Ada Atlet "Siluman" di Kubu Lawan
Ketua Umum kontigen atlet Kabupaten Tanahlaut meminta para pelatih dan ofisial jeli dan teliti mewaspadai adanya atlet siluman di kontingen lawan.
Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Elpianur Achmad
BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Rudi Imtihansyah, Ketua Umum kontigen atlet Kabupaten Tanahlaut meminta para pelatih dan ofisial jeli dan teliti serta mewaspadai adanya atlet siluman di kontingen lawan.
Itu penting karena seluruh pelatih dan ofisial asal Tanahlaut hanya mengikuti di 26 cabang olahraga. Kehilangan peluang raihan medali dari atlet lawan yang curang akan mengurangi peringkat raihan medali pada kontingen Kabupaten Tanahlaut.
Permintaan itu dinilai Rudi Imtihansyah wajar karena indikasi sejumlah cabang olahraga yang bakal diikuti kontingen lawan ada indikasi menggunakan atlet dari luar Kalsel pada Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Selatan (Porprov) ke X di Kabupaten Tabalong, Oktober ini.
"Makanya saya meminta agar dipastikan atlet kontingen lawan itu harus by name dan by number dalam pertemuan teknis nanti," katanya di Sekretariat KONI Tanahlaut, Jalan Hutan Kota, Kelurahan Angsau, Kecamatan Pelaihari, Jumat (29/9/2017).
Menurut Rudi yang juga Wakil Ketua KONI Tanahlaut ini, sejumlah pelatih sudah mengantongi bukti dan alasan melakukan protes jika ditemukan adanya atlet siluman di kontingen lain.
"Atlet kabupaten Tanahlaut murni 100 persen anak daerah. Tidak ada atlet siluman," ujar birokrat yang menjabat Kepala Bidang Olahraga pada Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tanahlaut.
Hari ini, satu unit mobil bus milik Pemerintah Kabupaten Tanahlaut akan bertolak menuju Kabupaten Tabalong, mengangkut pelatih dan ofisial di 26 cabang olahraga yang akan mengikuti kegiatan pertemuan teknik dengan panitia lokal dan panitia Porprov Kalsel.
Rudi mengaku dari 35 cabang olahraga yang dipertandingkan pada Porprov di Kabupaten Tabalong. Kabupaten Tanahlaut hanya ikutserta pada 26 cabang olahraga sesuai keberadaan pengurus cabang olahraganya.
Sementara itu, Ketua Pengurus Cabang Olahraga Gulat di Kabupaten Tanahlaut, Joko Pitoyo mengaku sudah berada di Kabupaten Tabalong mendampingi atlet gulatnya.
"Saya bersama 15 atlet gulat. Target kita meraih dua medali emas, tiga medali perak dan satu medali perunggu," katanya.
Sebelumnya pada Porprov IX di Kabupaten Banjar, 15-23 Desember 2013 lalu, atlet gulat Kabupaten Tanahlaut hanya meraih dua medali perak dan empat medali perunggu. (*)
