Selebrita
Ngakak, Deddy Corbuzier Wawancara Eksklusif dengan Tiang Listrik, Begini Jawabannya
Deddy akhirnya melakukan wawancara eksklusif dengan tiang listrik, seperti yang terlihat di akun instagram miliknya.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Wawancara eksklusif dilakukan host Hitam Putih, Deddy Corbuzier kepada tiang listrik.
Ya, benda yang saat ini menjadi sorotan warganet usai peristiwa Fortuner yang ditumpangi Ketua DPR RI, Setya Novanto.
Deddy akhirnya melakukan wawancara eksklusif dengan tiang listrik, seperti yang terlihat di akun instagram miliknya.
"abis Rina Nose.. ini wawancara exclusive terbaru... link di profile saya...", tulis Deddy.
Baca: Wawan Peluk Tiang Karena Mendapat Hadiah Umrah, Warganet Malah Ramai Membahas Tiangnya
Tulisan yang tertera dalam foto Deddy mengungkapkan jawaban tiang listrik.
'Tiang listrik : saya kaget tiba-tiba ditabrak'.
Belum cukup, Deddy mendatangi langsung tiang listrik dan meminta keterangan.
"Lu tau gua siapa gak? Itu masalahnya. Gua ini orang paling penting di Indonesia.
Lu tau diri donk, minggir. Gua lagi jalan, lu minggir.
Baca: Ternyata Investigasi Kecelakaan Mobil Setya Novanto Belum Selesai, Ini Kata Toyota
Berdiri sembarangan di pinggir jalan lu. Lu di pinggir jalan, lu yang minggir.
Heh tau gak, gua ngantuk aja, orang lain yang nguap.
Masa lu berdiri di sini, minggir donk. Yeeeh minggir gak?
Gila neh gak mau minggir neh, kurang ajar. Kurang ajar neh gak mau minggir, kurang ajar".
