Selebrita

Jawaban Cakra Khan Tanggapi Kabar Pernikahan Syahrini dengan eks Luna Maya, Reino Barack

Hubungan asmara Reino Barack dan Syahrini memang masih menjadi misteri lantaran keduanya memilih bungkam atas berita yang beredar.

Penulis: Noor Masrida | Editor: Elpianur Achmad
kolase IG @princessyahrini dan @reinobarack
Syahrini dan Reino Barack 

"Nah saya baru tahu," ujar Sonia Wibisono heran dan kaget.

Sementara itu, semenjak digosipkan dengan mantan Luna Maya yaitu Reino Barack, Syahrini juga bisa dikatakan berubah pada sikapnya.

Perubahan sikap Syahrini tersebut sempat di analisa oleh Sonia Wibisono, sahabat dari Reino Barack.

Melansir tayangan Status Selebriti yang tayang di SCTV pada Rabu (06/02/2019) Sonia Wibisono di wawancarai tentang kedekatan Syahrini dan Reino Barack.

Meski tak secara gamblang menyebutkan tentang hubungan keduanya, namun Sonia yang berprofesi sebagai psikolog itu turut menyoroti perilaku Syahrini di Instagram.

Ya, selama ini penggemar dari Incess menyadari perubahan yang terjadi pada Syahrini semenjak ia digosipkan dekat dengan Reino Barack.

Baca: Hasil Drawing Piala Presiden 2019, Persib Bandung Grup A, Persija dan Madura United Grup D

Syahrini dinilai mulai 'irit' berbagi informasi mengenai dirinya di Instastory maupun di caption foto yang ia unggah selama ini.

Menurut Sonia, perilaku Syahrini yang demikian menunjukkan bahwa sikapnya telah mengalami pergeseran dari seorang penghibur ke pengusaha.

"Kalau dilihat dari Story (Instagram) Syahrini yang sebelumnya dan yang baru-baru ini, sepertinya dia mengalami pergeseran dari seorang entertainer ke (sikap) seorang pengusaha," terang Sonia.

"Kalau pengusaha kan mereka nggak terlalu suka hidupnya diumbar-umbar ya," lanjut Sonia.

Menurutnya lagi, seorang pengusaha memang cenderung tak suka jika kehidupan pribadinya dikonsumsi publik.

"Karena sedikit saja dia melakukan sesuatu (kesalahan lewat sosial media) itu akan berpengaruh pada perusahaannya," lanjutnya.

Seperti yang diketahui, Reino Barack yang digosipkan dekat dengan Syahrini itu merupakan seorang pengusaha.

Baca: Foto Syahrini Masa SMA Tersebar, Perubahan Jelang Pernikahan dengan Reino Barack Mantan Luna Maya

Di Instagramnya @reinobarack pun, pria yang pernah berpacaran dengan Luna Maya selama 5 tahun itu juga terbilang jarang membagikan kegiatannya.

Foto di Instagramnya yang paling baru saja dibagikan Reino Barack pada 19 Desember 2018 lalu.

https://www.instagram.com/p/ Brjt7_dgmHy/

(Banjarmasinpost.co.id/noor masrida)

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved