Selebrita
Sikap Pilu Putra Jennifer Jill Saat Sang Ibu Menikahi Ajun Perwira, Sempat Tak Datang ke Pernikahan
Sikap Pilu Putra Jennifer Jill Saat Sang Ibu Menikahi Ajun Perwira, Sempat Tak Datang ke Pernikahan
BANJARMASINPOST.CO.ID - Sikap Pilu Putra Jennifer Jill Saat Sang Ibu Menikahi Ajun Perwira, Sempat Tak Datangi Acara Pernikahan
Pernikahan beda usia 17 tahun, Ajun Perwira dan Jennifer Jill terus menuai perhatian publik.
Berbagai tudingan negatif mengarah pada Ajun Perwira yang memutuskan untuk menikahi janda kaya raya, Jennifer Jill.
Putra kedua Jennifer Jill, Jethro Armand unggah foto jadul sang ibunda bersama mendiang ayah kandung, bukti belum bisa terima Ajun Perwira?
Baca: Kebohongan Salmafina Sunan Soal Hubungannya dengan Taqy Malik, Putri Sunan Kalijaga Ternyata Pacaran
Baca: Komentar Gading Marten & Agnez Mo Disorot Saat Ivan Gunawan Kesal, Ada Kaitan dengan Ayu Ting Ting?
Baca: Profesi Jennifer Dunn Diungkap Setelah Disorot Shafa Harris, Anak Faisal Harris & Sarita Abdul Mukti
Baca: Istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina Dihujat Karena Ngungsi ke Singapura Saat Mati Lampu, Faktanya?
Keputusan Ajun Perwira menikahi Jennifer Jill kerap dituding hanya menincar harta sang istri.
Terlebih saat hari pernikahan, kedua putra Jennifer Jill ini tak terlihat menghadiri pernikahan kedua sang ibu dengan artis muda Ajun Perwira.
Diketahui memang sebelum menikah dengan Ajun Perwira, Jennifer Jill lebih dulu diperistri oleh Armand Oktoselja.
23 tahun membina bahtera rumah tangga, Jennifer Jill harus rela ditinggal Maxwell Armand Oktoselja selama-lamanya.
Dilansir dari TribunTimur, suami pertama Jennifer Jill ini meninggal dunia di usia 56 tahun.
Maxwell Armand Oktoselja meninggal dunia pada 20 Januari 2017 silam akibat serangan stroke.
Dua tahun kepergian sang ayah tercinta, rupanya anak kedua Jennifer Jill yang bernama Jethro Jevon ini merindukannya.
Meski telah memiliki ayah sambung yakni, Ajun Perwira, rupanya posisi Maxwell Armand Oktoselja tak pernah terganti di hati Jethro Jevon.
Dikutip TribunStyle.com dari Nova.grid.ID, baru-baru ini Jethro Jevon mengunggah foto kenangan sang ayah bersama ibunda tercinta.
Dalam unggahan foto tersebut tampak Jennifer Jill sedang memberikan suapan kue pada mendiang suaminya.
Tak hanya itu saja, Jethro juga menuliskan keterangan dalam foto yang ia unggah.
