Berita HSU

Lahan Terbakar, Polsek Amuntai Kota Gunakan Alat Ini untuk Padamkan Api

Kebakaran lahan terjadi di Desa Mawarsari, Kecamatan Amuntai Tengah, HSU, Senin (16/9/2019) sore sekitar pukul 16.30 wita.

Penulis: Dony Usman | Editor: Hari Widodo
Dari Polres HSU untuk BPost
Kebakaran lahan terjadi di Desa Mawarsari, Kecamatan Amuntai Tengah, HSU, Senin (16/9/2019) sore sekitar pukul 16.30 wita. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, AMUNTAI-Kebakaran lahan terjadi di Desa Mawarsari, Kecamatan Amuntai Tengah, HSU, Senin (16/9/2019) sore sekitar pukul 16.30 wita.

Tim gabungan dari Posko Karhutla yang mendapatkan laporan ini pun langsung bergerak untuk melakukan penanggulangan.

Bersama Satgas Tim 6 Banjang yang di pimpin Kapolsek Amuntai Kota Ipda Syaifullah, upaya pemadaman dilakukan di lokasi lahan yang terbakar.

Dalam penanggulangan lahan yang terbakar ini melibatkan personil Posko Karhutla HSU dan personil Satgas Tim 6 Banjang.

Baca: Paul Phua, Raja Judi Asal Kalimantan yang sempat Diincar FBI, Punya Kerajaan Judi di Berbagai Negara

Baca: Siang Malam Anggota Satgas Karhutla Dikerahkan Amankan Seputar Bandara Dari kabut Asap

Baca: VIRAL Video Aksi Dua Pengendara Motor Seberangi Sungai Pakai Tali ala Flying Fox, Ada Suara Jeritan

Baca: Pascakebakaran di Desa Kalahiyang Balangan, Si Jago Merah Hanguskan Beras Fitrah Keluarga Halidi

Sedangkan peralatan penanggulangan diantaranya menggunakan peralatan manual solo atau penyemprot air.

Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan melalui Kasubaghumas Iptu Alam Saktiswara, membenarkan, Satgas Tim 6 Banjang ikut melakukan pemadaman kebakaran lahan.

Pemadaman api menggunakan penyemprot.
Pemadaman api menggunakan penyemprot. (Dari Polres HSU untuk BPost)

"Kegiatan berakhir sekiitar pukul 18.10 wita, berjalan dengan lancar dan aman," katanya.

Untuk lahan yang terbakar diperkirakan mencapai sekitar 4 hektare dan merupakan langan kosong. (banjarmasinpost.co.id/dony usman)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved