Melihat Danau Matahari di Tanahlaut
Biasa Disebut DM Tapi Bukan Nama Mall, Melainkan Danau Matahari, Cocok untuk Berwisata Dimusim Hujan
Baru-baru ini warga Kecamatan Bati-bati Kabupaten Tanahlaut dihebohkan dengan adanya destinasi wisata alam baru.
Penulis: Milna Sari | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Baru-baru ini warga Kecamatan Bati-bati Kabupaten Tanahlaut dihebohkan dengan adanya destinasi wisata alam baru.
Adalah DM. Bukan duta mall seperti di Kota Banjarmasin melainkan Danau Matahari atau yang disingkat warga DM.
Danau Matahari menjadi tempat bersantai baru bagi warga terlebih saat musim penghujan kini.
Danau yang berada di Desa Padang ini menjadi lokasi Instagramable yang jadi pilihan anak muda.
Salah satu pengelola wisata, Marzuki kepada Banjarmasinpost.co.id Jumat (7/2/2020) mengatakan setiap hari Minggu DM memang banyak dikunjungi warga.
• Ditabrak Kapal Galam di Sungai Barito, Pencari Ikan Asal Belandean Batola Tenggelam, Begini Nasibnya
• JADI Viral, Surat Curahan Hati Peserta CPNS Aceh yang Kritik Sistem Ujian, Isinya Bikin Haru
• VIRAL di Medsos, Wanita Kirim Foto Selfie ke Teman, Tidak Sadar Ada Penampakan Lain dalam Foto Itu
Selain menjadi tempat berfoto yang cantik, DM juga menjadi pusat hiburan lantaran setiap hari Minggu diadakan berbagai pertunjukan hiburan.
"Baru dua bulan lah ramenya," ujarnya.
Selain hari Minggu DM juga dibuka untuk umum hari lainnya.
(Banjarmasinpost.co.id/milnasari)
