KalselPedia

KalselPedia : Kampung Bunga Jadi Titik Swafoto Populer di Banjarmasin

Dengan daya tarik keunikan tersebut, tak heran Kampung Bunga cukup banyak dikunjungi warga seputar Kota Banjarmasin dan sekitarnya untuk berswafoto

Penulis: Achmad Maudhody | Editor: Hari Widodo
Istimewa/Instagram rahmabilqisa
Warga berfoto di Wisata Kampung Bunga Banjarmasin. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kampung Bunga di Blok Batu Virus, Komplek Herlina Perkasa, Kelurahan Sungai Andai, Kota Banjarmasin menjadi destinasi wisata unik di Banjarmasin.

Nama Kampung Bunga sangat menggambarkan suasana di kawasan perumahan yang didekorasi menggunakan lukisan dari cat.

Paling kentara yaitu lukisan bunga di sepanjang jalan perumahan yang dilukisi gambar berbagai macam bunga berwarna warni.

Dengan daya tarik keunikan tersebut, tak heran Kampung Bunga cukup banyak dikunjungi warga seputar Kota Banjarmasin dan sekitarnya untuk berswafoto.

KalselPedia : Kampung Bunga di Kota Banjarmasin

Kalselpedia : Akan Direlokasi ke H Idak, Begini Kondisi Pasar Bauntung Banjarbaru di Jalan Laman

Kalselpedia: Komunitas Driver Online Engkol Sanak Kalsel

Masyarakat di kawasan Kampung Bunga pun sengaja membuat berbagai titik foto salah satunya kursi-kursi ayun di sepanjang jalan perumahan di Kampung Bunga.

Kampung Bunga juga cukup populer bagi masyarakat Banjarmasin pengguna media sosial Instagram.

Dengan tautan lokasi Kampung Bunga Sungai Andai, cukup banyak foto-foto masyarakat yang berfoto di Kampung Bunga ini mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. (Banjarmasinpost.co.id/Achmad Maudhody) 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved