Piala FA

Jadwal Semifinal Piala FA : Arsenal vs Man City, Man United vs Chelsea Akhir Pekan Ini, Ole Mengeluh

Babak Semifnal Piala FA (FA Cup) yang mempertemukan Arsenal vs Manchester City dan Manchester United vs Chelsea berlangsung akhir pekan ini.

Penulis: Danti Ayu Sekarini | Editor: Rahmadhani
TWITTER.COM/MANUTD
Bruno Fernandes (kanan) bersama pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. 

Meski mengeluhkan jadwal padat yang diterima timnya, Solskjaer tetap yakin dengan kebugaran anak asuhnya.

Menurut sosok berusia 47 tahun itu, pemainnya akan tetap bugar dan siap meski harus bermain dengan jadwal padat.

"Dua pekan ke depan akan sibuk namun kami fit, sangat fit," tutur Solskjaer melanjutkan.

Real Madrid vs Villarreal : Wasit Pro Barcelona Pimpin Laga Penentu Madrid Juara Liga Spanyol

"Para pemain belum pernah merasa sebugar ini dalam beberapa tahun terakhir, saya yakin itu."

"Itu adalah hal besar karena pada akhir musim kemarin kami merasa tidak cukup fit dengan banyaknya pemain yang cedera."

"Namun, kami tidak merasakan itu lagi karena sekarang kami tidak memiliki masalah seperti itu," tambahnya.

Jadwal semifinal Piala FA 2019-2020:

Arsenal vs Manchester City - Minggu 19/7 Pukul 01.45 WIB

Manchester United vs Chelsea - Senin 19/7 Pukul 01.45 WIB

Catatan ; jadwal bisa berubah sewaktu-waktu

(Banjarmasin Post/Danti Ayu)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved