Wisata Virtual Kalsel
Asyiknya Susur Sungai di Desa Teratau Tabalong Gunakan Ban, Bikin Adrenalin Terpacu Kencang
Asyiknya Susur Sungai di Desa Teratau Tabalong Menggunakan Ban Bekas, Bikin Adrenalin Terpacu Kencang
Penulis: Reni Kurnia Wati | Editor: Royan Naimi
Editor: Royan Naimi
BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Wisata balanting atau menaiki rakit bambu menyusuri sungai berarus deras selama ini dikenal ada di Desa Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). Namun, di beberapa wilayah lain di Kalsel pun ada, satu diantaranya di Desa Teratau, Kecamatan jaro, Kabupaten Tabalong.
Keberadaan wisata balanting di Desa Teratau ini tergolong baru. Sekita dua tahun lalu baru mulai berjalan hingga kita.
Ya, sama dengan wisata rakit bambu di Loksado, wisata ini menyuguhkan wisata susur sungai menggunakan lanting atau perahu dari bambu.
Selain menguji nyali dan meningkatkan adrenalin, wisata ini sekaligus menampilkan keindahan hutan di sepanjang sungai.
• Wisata Gunung Kayangan di Kabupaten Tanahlaut, Hollywood Ala Kalimantan Selatan
• Sensasi Arus Deras di Sungai Kembang Kabupaten Banjar, Wisata Murah Hanya Rp 5.000
Namun saat ini menyusuri sungai lebih sering dilakukan menggunakan ban dalam kendaraan besar yang diisi angin. Kalau di Pulau Jawa, wisata susur sungai menggunakan ban ini disebut wisata tubing.
Sebab, untuk membuat lanting cukup sulit, jika pengunjung memang ingin menggunakan lanting harus memesan beberapa hari sebelumnya.
Hatni, seorang pengelola wisata setempat mengatakan, untuk susur sungai lebih mudah menggunakan ban dalam bekas mobil.
Lebih praktis dan mudah menggunakan ban, ditambah biaya yang lebih murah karena ban bisa digunakan beberapa kali.
Jika menggunakan lanting maka hanya sekali pakai, setelah menyusuri sungai, lanting harus dibongkar dan dirakit kembali dibawa ke hulu.
Pengunjung yang ingin mendatangi Wisata Balanting cukup mudah, karena letak karang taruna yang mengelola berseberangan dengan kantor desa.
Wisata Balanting selain pengunjung bisa menikmati keindahan sungai juga bisa menikmati pemandangan alam yang indah.
Di saat pasang, sungai akan lebih deras dan riak airnya semakin tinggi, ini bisa memacu adrenalin saat menyusuri sungai.
Pengunjung bisa datang kapan saja karena wisata ini buka setiap hari dari pagi hingga sore hari.
Dalam sekali susur sungai minimal lima orang, jika kurang dari itu tetap bisa namun harga tetap dikenakan sama dengan lima orang yaitu Rp 150 ribu satu paket.