Anggrek Meratus

Taman Anggrek Kalimantan, Begini Cara Mudah Memelihara Anggrek

Mencari bibit anggrek, khususnya yang hibrid cukup mudah. Media menanam Anggrek cukup berupa arang, sabut, pakis dan juga bisa ditempel kayu lapuk.

Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Syaiful Akhyar
banjarmasinpost.co.id/Syaiful Anwar
Taman Anggrek yang dikelola Sanah di pekarangan rumahnya. 

Editor: Syaiful Akhyar

BANJARMASIN POST.CO.ID - Mencari bibit anggrek, khususnya yang hibrid cukup mudah.

Setiap minggu pagi, cukup banyak orang berjualan Anggrek di sepanjang Jalan A Yani Kilometer 6 hingga kilometer 7 perbatasan Banjarmasin- Kertak Hanyar.

Bagi pemula yang ingin memelihara anggrek, ternyatanya media yang diperlukan tidak terlalu sulit.

"Media menanam Anggrek cukup berupa arang, sabut, pakis dan juga bisa ditempel kayu lapuk. Karena hidupnya anggrek aslinya di pohon," papar Sanah, Ketua Yayasan Anggrek Meratus Kalimantan.

Untuk memelihara anggrek agar bunganya selalu berkembang dan tahan lama ada beberapa tips.

Meski Nunggak Iuran Jamsostek, Pekerja Tetap Dapat Subsidi Gaji Rp 600.000 Per Bulan, Ini Syaratnya

Pemerintah Gelontorkan Bantuan Subsidi Upah Pekerja, BPJamsostek Kumpulkan Rekening Peserta

Ibrahim Culik Karyawati Perusahaan Kontraktor karena Sakit Hati, Korban Shareloc Lokasi Penyekapan

Tempatkan tanaman anggrek di area yang terkena sinar matahari alami, namun area tersebut tidak boleh terlalu panas.

Hindari masuknya sinar matahari secara berlebihan, Kelebihan intensitas cahaya matahari akan menyebabkan daun-daun menguning seperti terbakar.

Lalu, jagalah tanaman anggrek agar tetap lembab. Tanaman anggrek merupakan tanaman tropis dan lingkungan alaminya adalah daerah yang lembab.

Terlalu banyak memberikan air pada tanaman  justru akan merusak anggrek. Penyiraman sebaiknya dilakukan pada pagi hari jam 07.00-09.00 WIB, dan sore hari jam 15.00-17.00 WIB.

Tempatkan anggrek dalam pot kecil. Akar-akar halusnya membutuhkan pot kecil untuk tumbuh dan berkembang.

Penggantian pot sangatlah penting, karena merupakan bagian dari proses penanaman ulang dengan pot yang lebih besar dengan media tanaman baru. 

Tanda pot anggrek sudah harus diganti adalah pot dipadati oleh tunas baru, pot sudah tidak cukup menampung perakarannya, media tanam banyak ditumbuhi lumut, media tanam sudah hancur dan lapuk.

Selanjutnya, anggrek akan tumbuh baik di dataran tinggi, tetapi tidak menutup kemungkinan untuk hidup di dataran rendah.

Yang terpenting adalah menjaga agar suhu di sekitarnya tidak terlalu panas, contohnya dengan menempatkannya di dalam rumah kaca. 

Suhu  yang baik untuk anggrek adalah  15 derajat Celcius-35 derajat Celcius dan suhu maksimal 20 derajat Celcius dengan sirkulasi udara yang baik. Kelembaban udara berkisar 65 derajat Celcius-70 derajat Celcius.

(banjarmasinpost.co.id/syaiful anwar)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved