Kelapa Tampuk Habang

Kelapa Tampuk Habang, Cita Rasanya Menyegarkan Khas Kelapa Muda, Satu Biji Dijual Rp 10 Ribu

Kelapa Tampuk Habang cira rasanya sama dengan kepala muda biasa, hanya memang berbeda kalau dibakar atau dikukus. Harga per bijinya Rp 10 ribu.

Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Syaiful Akhyar
banjarmasinpost.co.id/Mukhtar Wahid
Pedagang kelapa muda di kawasan lapangan Dwi Dharma Rantau kabupaten Tapin 

Editor: Syaiful Akhyar

BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Hidayatullah, warga Desa Gadung, Kecamatan Bakarangan, Kabupaten Tapin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), mengaku menikmati Kelapa Tampuk Habang atau Kelapa Wulung yang muda.

Caranya setelah buah kelapa dikupas, langsung airnya diminum.

"Rasanya sama dengan kepala muda biasa, hanya memang berbeda kalau dibakar atau dikukus," ungkapnya.

Dari kulit luarnya, Kelapa Tampuk Habang sama seperti kelapa hijau yang biasa kita temui.

Itu karena peminatnya kelapa muda tampuk habang kalangan terbatas saja.

Kelapa tampuk habang hanya sedikit yang menanam di Kabupaten Tapin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

"Satu buah Kelapa Tampuk Habang dijual Rp 10 ribu. Pesan dulu baru dicarikan," ujar lelaki yang menjual es kelapa di lapangan Dwi Dharma Rantau ini.

(banjarmasinpost.co.id/mukhtar wahid)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved