Berita Banjar
Kapolres AKBP Andri Koko Resmikan Fasilitas Layanan Publik di Polres Banjar
Sejumlah fasilitas umum untuk memudahkan pelayanan kepada warga diresmikan oleh Kapolres Banjar AKBP Andri Koko Prabowo
Penulis: Stanislaus Sene | Editor: Hari Widodo
Editor : Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Upaya menunjang berbagai pelayanan di wilayah hukum Kepolisian Resor (Polres) Banjar, berbagai fasilitas umum terus dilakukan pembenahan, Kamis (3/09/20).
Untuk menunjang operasional kegiatan personel polres Banjar, telah diresmikan Gedung Indra Dharmalaksana oleh Kapolres Banjar yang disaksikan Forkopimda dan Dandim 1006 Martapura.
Kapolres Banjar, AKBP Andri Koko Prabowo didampingi Sekda Kabupaten Banjar, HM Hilman dan Dandim 1006/Mtp Letkol Siswo Budiarto meresmikan beberapa fasilitas penunjang layanan publik antara lain Graha Endra Dharmalaksana, Satpas Polres Banjar, Sarana informasi publik dan parkir serta renovasi Mushola An-Anoor.
Kapolres Banjar, AKBP Andri Koko Prabowo mengatakan dengan diresmikannya beberapa fasilitas umum di wilayah polres Banjar ini maka memudahkan masyarakat dalam pengurusan SIM, SKCK, laporan kehilangan dengan terintegrasi pada satu pintu dan tak lagi berjejalan.
• Satsabhara Polres Banjarbaru Sisir Tempat Rawan Kriminalitas, ini yang Ditemukan Petugas
• Polres Banjarbaru Salurkan Beras untuk Warga Terdampak Covid-19
• Beri Penghargaan kepada 27 Personelnya, ini Pesan Kapolres Banjar
"Ini berkat bantuan dari rekan-rekan Forkopimda dan juga BRI yang ikut peduli bagaimana agar masyarakat bisa dengan lebih nyaman dilayani setelah beroperasinya gedung fasum yang menurut saya sangat elegan ini," ujarnya kepada Banjarmasinpost.co.id
Sementara Sekda Banjar, Hilman mengakui bahwa apa yang sudah dilakukan Polres Banjar sangat diapresiasi.
"Ini muaranya adalah untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat kita juga. Tentu kami sangat berterima kasih," ungkapnya.
Selain fasilitas itu juga turut diresmikan pemanfaatan area parkir beratap dan juga rumah ibadah An Nuur yang sangat indah. (Banjarmasinpost.co.id/Stan)
