Selebrita

Ini yang Dilakukan Mutia Ayu Saat Rindu Pada Glenn Fredly, Ibu Gewa Berharap Jumpa di Mimpi

Ditinggal pergi Glenn Fredly selamanya, ternyata Mutia Ayu belum bisa move on. Ibunda Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo itu masih kerap rindu

Instagram Mutia Ayu
Mutia Ayu bersama Gewa dengan latar foto mendiang Glenn Fredly. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Ditinggal pergi mendiang Glenn Fredly selamanya, ternyata Mutia Ayu masih belum move on.

Penyanyi jelita itu mengakui masih kerap dilanda rasa rindu kepada mendiang suaminya itu.

Maklum saja, Mutia Ayu ditinggal pergi saat usia pernikahannya dengan Glenn belum genap setahun. Bahkan, saat pelantun Kasih Putih itu pergi, dirinya sedang mengandung.

Penampakan Tisna di Postingan Bang Harun Disorot, Ricky Perdana Kembali Main Tukang Ojeg Pengkolan

Perlakuan Manis Rano Karno Pada Rey Bong, Pemeran Joko Dari Jendela SMP Dapat Kejutan

Usia pernikahan penyanyi Mutia Ayu dengan Glenn Fredly baru sebentar ketika Glenn meninggal dunia pada April 2020 lalu.

Mutia Ayu mengungkapkan cara yang dilakukannya bila sedang merindukan Glenn.

"Jadi kalau misalkan aku lagi kangen sama dia aku datang ke pusaranya," ucap Mutia Ayu, dikutip dari kanal YouTube Mutia Ayu Wandini, Senin (28/9/2020).

Di samping itu, Mutia Ayu juga sering berdoa kepada Tuhan.

"Terus kalau misalkan malam aku selalu berdoa sama Tuhan, 'Tuhan tolong dong datangin dia mimpiku karena aku kangen'. Udah gitu dan kebanyakan Tuhan mendengar doaku," ungkap Mutia Ayu.

"Walaupun enggak setiap hari ya, tapi ada ajalah seminggu berapa kali," imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, Glenn Fredly meninggal dunia pada 8 April 2020 setelah berjuang melawan penyakit meningitis.

Pada 19 Agustus lalu Mutia Ayu sempat membagikan ungkapan hatinya memperingati satu tahun pernikahannya dengan Glenn Fredly.

Mereka telah dikarunia seorang putri, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo yang lahir pada 28 Februari 2020.

Mutia Ayu ungkapkan doa minta kekuatan tapat 30 hari ditinggal Glenn Fredly.
Mutia Ayu ungkapkan doa minta kekuatan tapat 30 hari ditinggal Glenn Fredly. (Instagram/@mutia_ayuu)

* Rindu Glenn Fredly, Mutia Ayu Peringati 1 Tahun Pernikahan

Rasa rindu dan terus mengenang, Penyanyi Mutia Ayu memperingati satu tahun pernikahannya dengan penyanyi Glenn Fredly.

Lalu Mutia Ayu mengunggah sebuah foto di akun Instagram @mutia_ayuu. Dalam foto tersebut, terlihat tangan Mutia Ayu melingkari pundak sang suami.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved