HSU Mantap

Percepat Penanggulangan dan Pencegahan Covid-19, Kabupaten HSU Koordinasi dengan Kemenkes

Tim Kemenkes RI melakukan kunjungan ke Pemerintah Daerah HSU, Kalsel, memantau penanganan Covid-19.

Penulis: Reni Kurnia Wati | Editor: Alpri Widianjono
PEMKAB HSU
Bupati Abdul Wahid pimpin pertemuan dengan tim Kemenkes RI di Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan. 

Editor: Alpri Widianjono

BANJARMASINPOST.CO.ID, AMUNTAI – Pemerintah Daerah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan, terus berupaya untuk meningkatkan upaya dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Belum lama ini, Tim Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia melakukan kunjungan ke Pemerintah Daerah HSU.

Diharapkan dengan adanya koordinasi yang baik dari tingkat kementerian hingga daerah, maka dapat menguatkan kesehatan dan juga menanggulangi penyebaran Covid-19.

Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten HSU, tokoh masyarakat, rombongan tim Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel, serta Poltekes Banjarbaru, juga ikut dalam kegiatan ini.

Chita Septiawati MKM, Kasi Deteksi Penyakit Infeksi Emerging Ditjen P2P Kementerian Kesehatan RI, sampaikan sambutan saat di Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan.
Chita Septiawati MKM, Kasi Deteksi Penyakit Infeksi Emerging Ditjen P2P Kementerian Kesehatan RI, sampaikan sambutan saat di Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan. (PEMKAB HSU)

Chita Septiawati MKM, Kasi Deteksi Penyakit Infeksi Emerging pada Ditjen P2P Kemenkes RI, selaku ketua tim rombongan, mengharapkan para penggerak PKK memiliki banyak peran di masyarakat.

Salah satunya, untuk menggerakkan para kader misalkan untuk pemantauan, mengingatkan yang keluar dari rumah harus menggunakan masker.

Selain Itu, juga dukungan dari TNI dan Polri dalam penegakan disiplin menggunakan masker. Kemudian, pada saat misalnya diadakan suatu yang bisa menyebabkan kerumunan, juga harus diawasi.

Bupati HSU Abdul Wahid, mengatakan, dengan adanya hubungan baik seperti ini akan meningkatkan percepatan penanggulangan penanganan Covid-19 dan penguatan kesehatan esensial lainnya khususnya di Kabupaten HSU.

Pertemuan tim Kemenkes dan jajaran penanganan Covid-19 Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan.
Pertemuan tim Kemenkes dan jajaran penanganan Covid-19 Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan. (PEMKAB HSU)

Kalimantan Selatan mendapat perhatian pemerintah pusat. Diketahui, Kalse masuk dalam sembilan provinsi yang menjadi perhatian karena memiliki data yang cukup tinggi dalam jumlah kasus dan juga jumlah meninggal.

Dalam kunjungan kerja, dibagikan juga faceshield yang merupakan hasil dari bimtek yang dilaksanakan Disperindagkop HSU, bekerja sama dengan Dirjen IKMA Kementerian Perindustrian RI dan Dinas Perindustrian Provinsi Kalimantan Selatan, kepada sejumlah Industri Kecil Menengah (IKM) di Kabupaten HSU. (AOL/*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved