Wabah Corona di Kalsel
Update Covid-19 Kalsel: Balangan dan Banjar Tertinggi Sumbang Kasus Baru, Hari Ini Tambah 75 Orang
Hari ini di Kalsel ada sebanyak 75 orang yang dilaporkan terpapar virus Covid-19. Terbanyak dari Balangan dan Banjar
Penulis: Nurholis Huda | Editor: Hari Widodo
Editor : Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID BANJARBARU - Peningkatan jumlah kasus positif Covid-19 di Kalsel masih sangat signifikan. Hari ini, ada sebanyak 75 orang yang dilaporkan terpapar virus dari Wuhan China tersebut.
Mereka berasal dari Tanah Laut 3 orang, Barito Kuala 8 orang, Tapin 2 orang, Hulu Sungai Selatan (HSS) 3 orang, Hulu Sungai Tengah (HST) 6 orang, Tanah Bumbu 1 orang, Balangan 20 orang, Kota Banjarmasin 7 orang dan Kota Banjarbaru 7 orang.
Kemudian, dua kabupaten ini peningkatannya cukup tinggi yakni Kabupaten Banjar 18 orang dan Balangan 20 Orang
Tambahan kasus positif Covid-19 di Kalsel ini membuat total kasus Covid-19 saat ini menjadi 11.261 orang.
Baca juga: Positif Covid-19 Bertambah Lima, Total di Banjarbaru Menjadi 1080 Kasus
Baca juga: Wali Kota Bima Arya : Klaster Keluarga Tertinggi dalam Kasus Covid-19 di Bogor
Baca juga: TERUNGKAP, Dokter di Jawa Timur Paling Banyak Meninggal karena Covid-19, Se Indonesia Ada 136 Dokter
Adapun, pasien Covid-19 dilaporkan sembuh hari ini sebanyak 51 orang berasal dari: Karantina Tanah Laut 11 orang, Karantina Kotabaru 3 orang, Karantina Banjar 2 orang, Karantina Barito Kuala 2 orang.
Karantina Tapin 1 orang, Karantina Hulu Sungai Selatan (HSS) 6 orang, Karantina Hulu Sungai Tengah (HST) 2 orang, Karantina Balangan 7 orang, Karantina Kota Banjarmasin 6 orang dan Karantina Kota Banjarbaru 11 orang.
Total sembuh dari Covid-19 di kalsel hingga kini sebanyak 9.884 orang.
Pasien Covid-19 dilaporkan meninggal 2 orang berasal dari: Tanah Laut 1 orang (meninggal 13 Oktober) dan Hulu Sungai=. Tengah 1 orang (menlnggal 11 Oktober).
Baca juga: Saat Sowan ke Sultan HB X, UGM Kenalkan Alat Pendeteksi Covid-19 Murah Meriah
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel HM Muslim menjelaskan bahwa meski sudah banyak sembuh virus Covid-19 ini masih belum berhenti, sehingga warga masih terus diminta untuk tetap terapkan 3 M plus.
"Yakni Menggunakan Masker, Mencuci tangan dengan sabun pakai air mengalir, dan Menjaga jarak hindari kerumuman, dan plusnya tetap jaga kesehatan dan imunitas tubuh," kata Muslim. (Banjarmasinpost.co.id /Nurholis Huda)
