Wabah Corona di Kalsel
Kantor Kelurahan Guntung Manggis Kota Banjarbaru Disterilisasi, Satu Staf Terkonfirmasi Covid-19
Kantor Kelurahan Guntung Manggis disterilisasi setelah satu staf di kelurahan setempat terpapar Covid-19
Penulis: Aprianto | Editor: Hari Widodo
Editor : Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU-Ruangan dan lingkungan Kantor Kelurahan Guntung Manggis Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru dilakukan penyemprotan disinfektan, Senin, (23/11/2020).
Sterilisasi ini dilakukan oleh tim dari BPBD Kota Banjarbaru, setelah diketahui adanya satu pegawai dari Kelurahan Guntung Manggis yang terpapar covid-19.
Lurah Guntung Manggis, Surowo mengatakan untuk pelayanan di kantornya tetap dibuka.
"Hari ini tadi, sudah dilakukan penyemprotan disinfektan. Pegawai lainnya yang ada kontak erat juga sudah dilakukan tes swab," katanya.
Baca juga: Innalillahi, Satu Lagi Warga Terpapar Covid-19 di Kabupaten Banjar Meninggal Dunia
Baca juga: Warga Terpapar Covid-19 di Kalsel Bertambah 89 Orang, 35 Kasus dari Kabupaten Balangan
Baca juga: Terpapar Covid-19 Bertambah Tiga Orang, Total Terkonfirmasi Positif di Banjarbaru 1213 Kasus
Dari hasil swab yang dilakukan, dikatakannya tidak ada lagi staf dan pegawainya yang terpapar covid-19.
Sebelum diketahui adanya stafnya yang terkonfirmasi covid-19, pihaknya sudah menerapkan protokol kesehatan covid-19 dengan maksimal.
"Staf kami yang terkonfirmasi covid-19 sudah menjalani karantina sejak diketahui hasil rapidnya reaktif. Sudah lebih satu pekan menjalani karantina," ujarnya.
Setelah hasil swab diketahui positif, stafnya yang berjenis kelamin perempuan ini menjalani karantina di Bapelkes Provinsi Kalsel.
Pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat yang datang ke kantor kelurahan agar selalu disiplin dalam penerapan protokol kesehatan covid-19.
"Selalu pakai masker, sering cuci tangan dan jaga jarak. Semoga kasus covid-19 ini cepat berakhir," harapnya.
Kepala Puskesmas Guntung Manggis, Tetri Aprilia Sesanti juga menghimbau agar masyarakat tetap patuh dengan protokol kesehatan covid-19.
Baca juga: Sugianto Sabran Jalani Isolasi Pasca Positif Terpapar Covid-19, KPU Kalteng Tetap Gelar Debat
Sampai saat ini, diwilayahnya masih ada kasus terkonfirmasi covid-19. Meski jumlahnya sudah melandai.
"Mereka ada yang menjalani karantina mandiri, di Bapelkes dan di RSID Banjarbaru. Semoga mereka cepat sehat kembali," katanya.
Pihaknya juga berharap masyarakat ikut peduli dengan tetap memakai masker, sering cuci tangan dan hindari kerumunan dengan menjaga jarak. (banjarmasinpost.co.id/hari widodo)
