Superball
Legenda Barito Putera Tantang Persija di Gelora Bung Karno
Tim IKBPL yang terdiri dari legenda Barito Putera akan bertanding melawan tim Perbanas, tim Trisakti Foorball Club dan Persija di Gelora Bung Karno
Penulis: Khairil Rahim | Editor: Alpri Widianjono
Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Ikatan Keluarga Barito Putera Legenda (IKBPL) melakukan pertandingan uji coba melawan 3 tim di Lapangan A Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, mulai Rabu (16/12/2020) sampai Kamis (17/12/2020).
Salah satu pemain IKBPL, Indra Kurniawan, mengatakan, tim kumpulan mantan Barito Putra mulai dari Frans Sinatra Huwae, Isnan Ali, abu Nawas dan lainnya, sudah berada di Jakarta. "Kami akan berujicoba di Jakarta," kata Indra Kurniawan kepada Banjarmasinpost.co.id.
Baca juga: Pemain Barito Putera Bayu Pradana Ingin Jadi Pelatih, Susul Rizky Pora dan Aditya Harlan
Baca juga: Kompetisi Akan Bergulir, Begini Tanggapan Pemain Martapura FC
Untuk laga perdana, kata mantan striker tim Laskar Antasari yang berjuluk si Belut ini, tim akan menghadapi tim Perbanas terlebih dulu. Kemudian hari berikut, pagi, menantang Trisakti Foorball Club di lapangan yang sama.
Masih bermain di lapangan A Senayan Kompleks GBK, tim lebih kuat, yakni para legenda Persija Jakarta yang akan menjadi lawan, saat Kamis sore. "Intinya hanya silaturahmi saja. Bukan mencari siapa yang menang dan kalah," tambah dia.
(Banjarmasin post.co.id/Khairil Rahim)


 
                 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					![[FULL] Ulah Israel Buat Gencatan Senjata Gaza Rapuh, Pakar Desak AS: Trump Harus Menekan Netanyahu](https://img.youtube.com/vi/BwX4ebwTZ84/mqdefault.jpg) 
				
			 
											 
											 
											