Banjir di Kalsel

Atlet Dancesport Peduli Banjir di Kalsel, Siang Sampai Malam Bagikan Sembako Warga Terdampak Banjir

Gabungan atlet dancesport di Kalsel siang sampai malam bagikan bantuan sembako kepada warga terdampak Banjir di Banjarmasin hingga Handil Bakti Batola

Penulis: Irfani Rahman | Editor: Syaiful Akhyar
istimewa
Para atlet dancesport berbagi sembaki ke warga terdampak banjir hinggar malam hari 

Editor: Syaiful Akhyar

BANJARMASINPOST.CO.ID,BANJARMASIN - Kepedulian segenap masyarakat akan banjir yang melanda kota Banjarmasin dan kabupetan lainnya dilakukan beragam komunitas dan lainnya termasuk atlet dancesport dari RDP Club.

Dimana mereka atlet dansa ini  langsung turun membagikan bantuan sembako selama beberapa hari berturut-turut di berbagai tempat.

Para atlet dancesport berbagi sembaki ke warga terdampak banjir hingga malam hari
Para atlet dancesport berbagi sembaki ke warga terdampak banjir hingga malam hari (istimewa)

Seperti pada Minggu (17/1/2021) para atlet dancesport seperti Radhika Dhafi Pratama dan Annisa Rahadatul Aisy Anis serta atlet dansa lainnya langsung menyalurkan bantuan ke daerah Sungai Lulut , Pengambangan.

Kemudian pada Senin (18/1/2021) dari sore hingga malam  kembali bergerak ke daerah Handil Bhakti dan sekitarnya memberikan sumbangan sembako kembali.

Baca juga: Banjir Kalsel 2021, Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru Peduli Korban Banjir Kalsel Berikan Bantuan

Baca juga: Banjir Kalsel 2021, Makin Bertambah Rumah Nyaris Ambruk di Desa Pagatanbesar Takisung Akibat Banjir

Baca juga: Harga Emas Hari Ini di Pegadaian, Emas Antam 2 Gram Turun Rp 25.000 Selasa 19 Januari 2021

Manager Tim RDP Club Opi Sofiyani SH , Selasa (19/1/2021) membenarkan para atlet dancesport ini ikut turun memberikan bantuan sembako ke warga terdampak banjir selama dua hari ini.
Menurutnya kegiatan ini sebagai bentuk keperdulian mereka kepada masyarakat terdampak banjir.

"Bantuan sembako ini diharapkan dapat meringankan saudara-saudara kita yang terkena musibah," tuturnya.

Sebelumnya para atlet dancesport daru RDP Club sukses meraih peringkat dua dan tiga di ajang Malaysia Open Virtual Solo Dancesport bertajuk 18 th Crystal Dancesport Championship.

(banjarmasinpost.co.id/irfani)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved