Pelantikan Bupati Walikota Terpilih
Aulia-Mansyah Resmi Pimpin HST, DPRD Minta Refocusing Anggaran Pemulihan Pasca Banjir
DPRD HST meminta Aulia-Mansyah yang baru saja dilantik sebagai Bupati-Wakil Bupati HST untuk refocusing anggaran pemulihan pasca banjir
Penulis: Hanani | Editor: Hari Widodo
Editor : Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Anggota DPRD Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) mengucapkan selamat, atas pelantikan Bupati dan Wakil Bupati HST, H Aulia Oktaviandi-H Mansyah Sabri, Jumat (26/2/2021) pagi tadi di Banjarmasin.
Sejumlah anggota dewan pun menyampaikan harapan dan permintaan kepada kepala daerah baru tersebut.
Salah satu hal penting, menurut DPRD HST adalah refocusing anggaran APBD 2021, untuk pemulihan pasca banjir bandang.
Abdul Rahman, Ketua Komisi III kepada banjarmasipost.co.id, menyatakan, pihaknya meminta Bupati HST secepatnya melakukan rasionalisasi anggaran, untuk penanganan pemulihan infrastruktur dan ekonomi masyarakat.
Baca juga: Resmi, Aulia-Mansyah Ditetapkan Bupati dan Wakil Bupati HST Terpilih Pilkada HST 2020
Baca juga: Usai Serahkan Bantuan, Begini Ungkapan Ketua DPRD Syairi Mukhlis Untuk Korban Banjir HST
Baca juga: Lurah Hikun Tabalong Lepas Relawan untuk Bantu Pembersihan di Lokasi Pascabanjir HST
“Kami memahami, beban kepala daerah yang baru dilantik cukup berat karena HST baru saja mengalami bencana yang dampaknya sangat besar,”kata Abdul Rahman.
Meski demikian, kata dia dengan sinergi yang baik antara lembaga eksekutif dan legislatif pihaknya yakin masalah tersebut bisa secepatnya teratasi.
“Kami siap mendukung program eksekutif. Apalagi jika tujuannya untuk kesejahteraan masyarakat HST,”katanya.
Sependapat dengan Abdul Rahman, anggota dewan lainnya, Salpia Riduan pun mendesak Pemkab HST bersama Tim Anggaran melakukan recofosing.
“Dengan pergeseran anggaran, penanganan pasca banjir baik untuk perbaikan infrastruktur maupun penanganan tanggap darurat bisa lebih cepat terealisasi,”kata anggota dewan dari Partai Gerindra ini.
Selain itu, Salpia meminta Pemkab HST di bawah Bupati baru, memberikan perhatian serius kepada petani yang sawahnya poso.
Salpia berharap, penyaluran bantuan bibit padi, benih ikan dan bibit tanaman lainnya untuk berkebun segera direalisasi agar ekonomi masyarakat segera pulih.
Sebelumnya, Ketua DPRD Rahmadi Jingga, berharap Aulia-Mansyah yang telah dilantik agar menjalin hubungan harmonis dengan DPRD HST.
Meskipun “lahir” dari calon independen, kata Rahmadi kerjasama yang baik dengan legislatif akan mempercepat pembangunan di HST.
Baca juga: Klub Smote Ireng Tabalong Kerahkan Trail, Angkut Bantuan untuk Korban Banjir HST,
Rahmadi mengakui, sampai sekarang belum ada komunikasi dengan bupati dan wakil bupati.
“Mungkin beliau berdua sibuk. Instya Allah 1 Maret 2021 mendatang bertemu di DPRD karena ada agenda rapat peripurna yang dihadiri kepaa daerah. Kami mendoakan,agar keduanya amanah dan membawa HST menjadi daerah yang lebih maju,”pungkas Ketua Gerindra HST ini. (banjarmasinpost.co.id/hanani)
