Berita Tapin
Pelatihan Berbasis Kompetensi di BLK Kabupaten Tapin Diikuti 64 Orang
Sebanyak 64 orang peserta dibagi dua kelas karena paket pelatihan selama 38 hari di BLK Tapin ada dua paket menjahit dan dua paket komputer dasar.
Penulis: Stanislaus Sene | Editor: Alpri Widianjono
Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Pelatihan Berbasis Kompetensi UPTD Balai Latihan Kerja Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan, dimulai untuk tahap kedua, Rabu (19/5/2021).
Pelatihan ini dibuka Sekretaris Daerah Kabupaten Tapin, H Masyraniansyah, didampingi Ketua DPRD Kabupaten Tapin, H Yamani, bersama kepala Dinas Ketenagakerjaan, Fauziah.
Dikatakan Masyraniansyah, dirinya mengapresiasi kegiatan pelatihan di BLK Tapin ini karena memperhatikan pemberdayaan dan keterampilan masyarakat.
"Pelatihan menjahit dan pengoperasian komputer dasar ini sangat efisien karena memiliki manfaat yang berkelanjutan dan memungkinkan untuk menambah pendapatan masyarakat yang dapat membantu perekonomian keluarga," ujarnya.
Baca juga: Pemilihan BPD di Kabupaten Tapin Memasuki Tahap Verifikasi Data Pendaftar
Baca juga: TMMD ke-111 di Kabupaten Tala dan Tapin, Danrem Ingin Tingkatkan Akselerasi Pembangunan Daerah
Masyraniansyah juga mengapresiasi pihak dinas ketenagakerjaan yang telah mengadakan pelatihan, meski bukan program wajib dari Pemkab Tapin.
"Kegiatan pelatihan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan minat produktivitas dan menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat di Kabupaten Tapin," lanjutnya.
Pemerintah Kabupaten Tapin, menurutnya, akan terus mendorong dengan sungguh-sungguh terutama yang berkaitan dengan pembinaan dan pemberdayaan masyarakat.
"Kepada para peserta agar dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik hingga selesai. Sehingga kegiatan ini dapat bermanfaat kedepannya," pinta Masyraniansyah.
Baca juga: VIDEO Panen Perdaba Bawang Merah di Tapin,Bupati Apresiasi Petani
Baca juga: Gelar Operasi Yustisi dan Lalulintas, Satlantas Polres Tapin Antigen 11 Pengendara
Ditambahkan Fauziah, untuk pelatihan tahap kedua ini diikuti 64 peserta yang berasal dari Kabupaten Banjar, kawasan Hulu Sungai dan Kabupaten Tapin.
Dari 64 orang tersebut dibagi jadi dua kelas karena paket pelatihannya ada empat, dua paket menjahit dan dua paket pelatihan komputer dasar. Lama pelatihannya 38 hari.
"Alhamdulillah, kami juga mendapat dukungan dari Balai Besar Latihan Kerja Bekasi, Pemerintah Kabupaten Tapin dan DPRD Kabupaten Tapin," ungkapnya.
Ia mengatakan ke depan memang yang sudah mengikuti latihan ini akan kita secara terus-menerus monitoring khususnya membantu dalam segi pemasaran.
(Banjarmasinpost.co.id/Stanislaus Sene)
