Selebrita

Arti Asli Postingan Celine Evangelista yang Tulis Selamat Tinggal, Istri Stefan William Klarifikasi

unggahan dibuat saat Celine Evangelista dan Stefan William sedang berpisah rumah seperti sekarang ini. Ternyata ini arti sebenarnya selamat tinggal.

Penulis: Kristin Juli Saputri | Editor: Murhan
Kolase instagram @celine_evangelista dan @stefanwilliam
Stefan William dan Celine Evangelista 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Ramai jadi sorotan warganet soal postingan Celine Evangelista di instagram pribadinya yang menulis tentang ungkapan perpisahan.

Apalagi, unggahan itu dibuat saat Celine Evangelista dan Stefan William sedang berpisah rumah seperti sekarang ini.

Perpisahan rumah terjadi gegara adanya konflik kecil dalam rumah tangga Celine Evangelista dan Stefan William yang sudah diarungi selama 5 tahunan itu.

Namun, akhirnya terjawab sudah maksud dari Celine Evangelista yang menuliskan caption seperti demikian itu. Memang, belakangan unggahan tersebut sampai viral dan menjadi sorotan publik.

Baca juga: Ayu Ting Ting Masuk Nominasi Wanita Tercantik Dunia 2021, Bisa Saingi Luna Maya & BLACKPINK

Baca juga: Jawaban Arya Saloka Imbas Dihujat Penggemar Ikatan Cinta, Suami Putri Anne Balas Dengan Video

Mengutip dari tayangan video wawancara YouTube KH INFOTAINMENT, Sabtu (26/6/2021) berjudul 'TULIS SELAMAT TINGGAL DI SOSMED, INI KATA CELINE EVANGELISTA' bahwa kalimat tersebut hanyalah sebatas lirik lagu saja.

Menurut Celine, bahwa postingan yang mencuri perhatian khalayak tersebut tak ada tujuan lain seperti yang netizen perkirakan.

"Itu mah lagu kali, lagu aja. Itu kan lagu, " ungkap Celine Evangelista, dikutip oleh Banjarmasinpost.co.id dari YouTube KH INFOTAINMENT, Sabtu (26/6/2021).

Lanjut, istri Stefan William juga menyanyikan sedikit lirik lagu itu sambil memberikan klarifikasi kepada media.

"Lagi suka.. Tiba-tiba ngedenger, wuih lagunya bagus. Ini kan lagu jadul banget. Dulu tuh nyokap gue suka banget dengerin itu, " jelasnya.

Celine tak membenarkan jika alasannya menulis karena bercerai dari Stefan William.

Baca juga: Jadi Korban Baru Denise Chariesta, Nikita Mirzani Ungkap Kekesalannya pada Uya Kuya

Baca juga: Isi Chat Anak-anak Sule Gunjing Kehamilan Nathalie Bocor, Ini Kata Rizky Febian dan Putri Delina

Namun, itu semata-mata gegara teringat akan ayahnya saja.

"Doain aja yang terbaik semuanya. Apapun hasilnya pengennya yang terbaik, " pungkas Celine Evangelista.

Hubungan Celine Evangelista dan Stefan William pun belakangan sempat membaik sebab mereka pun sering mengadakan pertemuan dengan anak-anaknya.

Berdasarkan penelusuran Banjarmasinpost.co.id, Sabtu (19/6/2021) istri Stefan William memposting foto dengan caption sebuah lagu lawas yang menyedihkan.

Lagu yang berisi tentang perpisahan dan kata selamat tinggal, unggahannya menjadi sorotan sampai Celine mematikan kolom komentar postingannya tersebut.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved