Viral
Duluan Pria Ini Akrab dengan King Kobra daripada Panji Petualang dan Garaga, Bahkan Dinikahinya
Panji Petualang dan King Kobra piaraannya bernama Garaga sering jadi perhatian netizen. Namun, sebelumnya ada sosok pria yang nikahi ular king kobra
Penulis: Kristin Juli Saputri | Editor: Royan Naimi
BANJARMASINPOST.CO.ID - Panji Petualang dan King Kobra piaraannya bernama Garaga sering jadi perhatian netizen. Namun, jauh sebelum Panji dan Garaga, ada sosok pria yang bisa akrab dengan ular berbisa itu, bahkan menikahinya!
Jauh setelah ada kabar pria nikahi ular kobra, cerita Panji Petulang dan ular-ular termasuk King Kobra Garaga menjadi tontonan menarik bagi netizen Tanah Air, bahkan sampai ke mancanegara.
Keberanian Panji Petualang bercengkerama dengan Garaga maupun ular-ular lainnya membuat banyak orang suka menyaksikannya bank dari kanal YouTube Panji maupun dari televisi.
Ular yang kerab dipegang, dielus dan ditangkap Panji Petualang pun bukan main-main, yakni ular bebrisa. Demikian pula ular jenis King Kobra Garaga adalah ular yang sanat mematikan.
Baru-baru ini, Panji Petualang bersama seleb yang juga pecinta binatang Irfan Hakim, berkolaborasi bersama King Kobra Garage.
Baca juga: Penampakan Makhluk Misterius di Black House Panji Petualang, Karyawan Pemilik King Kobra Garaga Syok
Dalam kanal youtube Panji Petualang, Panji Petualang dan Garaga mengunjungi kandang burung Irfan Hakim.
Garage Tampa sangat akrab dengan Panji Petuang dan bergelantungan di lehernya. Hal itu bikin Irfan Hakim takjub.
Panji Petualang yang sudah biasa hidup dengan Garaga tentu tak begitu resah. Ia justru menikmati setiap gerakan yang dilakukan Garaga.
"Dia kan laki sama kayak Panji masa makan pan*at, " cetus Panji.
Tak sampai di situ saja, Panji juga menunjukkan taring si ular yang sudah bertambah panjang.
Irfan Hakim merasa jika ular jantan piaraan sang pawang ular itu kini semakin tampan.
"Gila ini ganteng banget makin ganteng kayaknya, " ujar Irfan Hakim.
Pria Nikahi King Kobra
Nah, jauh sebelum aksi Panji Petualang dan Garaga yang kerab menghiasi layar kaca maupun Youtube, ada pria yang juga bisa akrab dengan ular berbisa yang berbahaya ini.
Bahkan, pria yang bisa akrab dengan ular tenis King Kobra ini juga menikahinya!
