Rakat Mufakat
Ketua TP PKK Kabupaten HSS Hj Isnaniah Pantau Gebrak Vaksin di Desa Tabihi dan Hamak
Ketua TP PKK Kabupaten HSS, Hj Isnaniah Achmad Fikry, meninjau pelaksanaan Gebrak Vaksin di Desa Hamak dan Pos Vaksinasi Gambah, Kamis (15/12/2021).
Penulis: Eka Pertiwi | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, KANDANGAN - Ketua TP PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Hj Isnaniah Achmad Fikry, meninjau pelaksanaan Gebrak Vaksin.
Didampingi Wakil Ketua I TP PKK Srie Astuti Syamsuri Arsyad, kegiatannya di Desa Hamak dan Pos Vaksinasi Gambah, Kabupaten HSS, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Kamis (15/12/2021).
Kegiatan Gebrak Vaksin yang dilakukan TP PKK Kabupaten HSS ini upaya membantu pemerintah daerah untuk mencapai target warga yang divaksin dan juga menyukseskan target nasional yang diarahkan Presiden.
Saat peninjauan, Ketua TP PKK HSS Hj Isnaniah Achmad Fikry berdialog dengan warga di lokasi kegiatan kesehatan tersebut dan memotivasi untuk tidak ragu menerima vaksin.
Dengan dilakukannya vaksin, seperti yang disampaikannya, maka masyarakat bisa saling menjaga dan penularan Covid-19 pun dapat dicegah sejak dini.
Meskipun setelah vaksin, ia mengimbau masyarakat supaya tetap mematuhi protokol kesehatan yang juga berperan penting untuk menghentikan pandemi.
Sementara itu, peserta vaksin massal asal Desa Tabihi, yaitu Bahran, mengaku, tidak merasakan dampak apa-apa setelah menerima dosis pertama.
Pada kegiatan kesehatan kali ini, Bahran kembali mendatangi Kantor Desa Tabihi untuk mendapatkan suntikan vaksin dosis kedua.
Saat berbincang dengan Ketua TP PKK HSS Hj Isnaniah Achmad Fikry, diungkapkan warga Desa Tabihi tersebut bahwa kondisi tetap sehat setelah menerima suntikan vaksin dosis pertama.
Selanjutnya, Ketua TP PKK HSS Hj Isnaniah Achmad Fikry meminta kepada semua peserta vaksin di Desa Tabihi untuk bisa mengajak keluarga atau kerabat yang belum untuk segera divaksin.
"Vaksinasi sangat penting. Selain sebagai ikhtiar dalam menjaga daya tahan tubuh, juga sangat penting jika ingin melaksanakan perjalanan jauh atau mungkin ke luar negeri," ujarnya.
Setelah memantau vaksinasi di Desa Tabihi, Ketua TP PKK HSS Hj Isnaniah Achmad Fikry bersama Srie Astuti melanjutkan peninjauan Gebrak Vaksin di Desa Hamak, Kecamatan Telaga Langsat.
Kegiatan kesehatan yang dilaksanakan jajaran TP PKK ini sebagai upaya membantu Pemkab HSS meningkatkan angka capaian vaksinasi demi mendorong terbentuknya imunitas tubuh yang kuat bagi warganya. (AOL/*)
