Liga 2
Hasil & Klasemen Babak I 8 Besar Liga 2, Persis vs Persiba & Sriwijaya Vs RANS Kompak Tanpa Gol
Berikut hasil babak I Liga 2 2021 matchday 3 babak 8 besar Grup X. Belum ada gol Persis vs Persiba &,Sriwijaya Vs RANS
Dominasi Sriwijaya FC semakin menjadi, pada menit ke 26, Dedi Hartono memberikan ancaman setelah memanfaatkan bola liar, namun masih membentur pemain bertahan RANS.
Tiga menit berselang, peluang kembali hadir untuk Sriwijaya FC.
Dedi Hartono berhasil menemukan ruang kosong di pertahanan The Prestige Phoenix, namun tembakannya masih menyamping di sisi kiri gawang Kartika Ajie.
Menjelang akhir babak pertama Valentino Telaubun hampir bisa membuka keunggulan, namun sayang tandukannya masih bisa diselamatkan Kartika Ajie.
Dedi Hartono cs belum mampu mencetak gol meski mereka lebih mendominasi pertandingan.
Skor kaca mata bertahan hingga akhir babak pertama.
Pertandingan yang menarik ialah antara Persis Solo vs Persiba Balikpapan.
Pertandingan ini merupakan laga hidup mati.
Pasalnya, Persis Solo membutuhkan kemenangan untuk memastikan kemenangan.
Membutuhkan kemenangan, Persis Solo terus melakukan serangan.
Sejumlah peluang tercipta.
Namun sayang peluang yang tercipta gol.
Persibapun bukan tanpa peluang.
Namun, tak ada gol juga yang tercipta.
Hingga babak pertama selesai pertandingan imbang 0-0.