Hari Raya Idul Adha 2022
Resep Sajian Khas Hari Raya Idul Adha 2022, Aneka Kreasi Sop Buntut
Hari Raya Idul Adha 2022 sebentarlagi tiba. Kalian bisa coba resep berbagai olahan Sop Buntut. Ada Sop Buntut Kuah, Sop Buntut Bakar & Sop Buntut Madu
Penulis: Mariana | Editor: Irfani Rahman
BANJARMASINPOST.CO.ID - Inilah resep sajian khas Hari Raya Idul Adha 2022, ada aneka kreasi Sop Buntut.
Tak lama lagi umat Islam akan merayakan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah, yang diperkirakan jatuh pada Sabtu (9/7/2022).
Sebagaimana diketahui, Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban disebut juga Hari Raya Haji diperingati setiap 10 Zulhijah dalam penanggalan Islam.
Di Lebaran Idul Adha, biasanya terdapat hidangan berbahan dasar daging yang diolah dan disantap bersama keluarga. Ada Sop Buntut Kuah, Sop Buntut Bakar dan Sop Buntut Madu
Baca juga: Resep Sajian Khas Hari Raya Idul Adha 2022, Ada Rawon Hingga Bistik Daging
Baca juga: Resep Olahan Biji-bijian Sehat Dibagikan dr Zaidul Akbar, Sumber Karbohidrat Kompleks dan Kaya Serat
Satu alternatif olahan daging di Indonesia adalah Sop Buntut. Anda dapat mengkreasikan menu Sop Buntut berbagai varian sebagai pilihan kuliner Idul Adha.
Sop Buntut dibuat dari daging sapi dan kambing, yang umumnya menjadi hewan kurban yang disembelih di Hari Raya Idul Adha.
Bahan-bahan atau bumbu pembuatannya mudah dicari di pasar tradisional maupun swalayan, serta proses pengolahannya tak membutuhkan durasi waktu yang lama.
Berikut beberapa kreasi mudah Sop Buntut dari Sajian Sedap:
1.Sop Buntut Kuah
Sajian: 8 porsi
Durasi: 45 menit
Bahan:
800 gram buntut sapi
3.000 ml air
Baca juga: 15 Fakta Tentang Gempa Mamuju yang Bikin Panik Warga, Salah Satunya Efeknya Sampai ke Kalimantan
Baca juga: Pimpinan PP GP Ansor dan Pengasuh Ponpes Al-Hamidiyyah Lesem, KH M Luthfi Thomafi Wafat di Rembang
5 butir bawang merah, iris halus
1/2 buah biji pala
2 cm jahe, bakar, memarkan
5 butir cengkeh
2 buah tomat, potong-potong
7 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
2 sendok makan kecap manis
2 batang daun bawang, potong 1 cm
Bahan sambal:
50 gram cabai rawit merah
2 siung bawang putih
1/4 sendok teh garam
Bahan pelengkap:
100 gram emping goreng
2 sendok makan bawang goreng
2 buah jeruk nipis potong-potong
Acar timun dan wortel
Baca juga: Harga Minyak Goreng di Alfamart dan Indomaret Kamis 9 Juni 2022, Kemasan 1 Liter - 5 Liter
Baca juga: Hore Bansos BPNT Cair di Juni 2022 Ini, Begini Cara Cek Penerima dan Cara Daftarnya
Cara Membuatnya:
1. Presto buntut sapi dalam air sampai empuk.
2. Saring dan ukur air kaldunya 2.500 ml. Didihkan lagi.
3. Tambahkan bawang merah, pala, jahe, dan cengkeh sampai harum.
4. Masukkan buntut dan tomat. Aduk rata.Tambahkan garam, merica, gula, dan kecap manis.
5. Masak sampai mendididh. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.
6. Sajikan sop buntut bersama pelengkap.
2.Sop Buntut Bakar
Sajian: 5 porsi
Durasi: 60 menit
Bahan:
700 gram buntut sapi
3.000 ml air
200 gram wortel, potong bulat
200 gram kentang, potong kotak
1/2 sendok teh pala bubuk
3 cm kayumanis
3 butir cengkih
3 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica
1 1/2 sendok teh gula pasir
2 batang daun bawang, potong 1 cm
5 sendok teh bawang goreng untuk taburan
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan olesan (aduk rata):
2 sendok makan margarin, lelehkan
3 sendok makan kecap manis
Bumbu halus:
6 butir bawang merah
5 siung bawang putih
Baca juga: Kronologi Ditemukannya 7 Mayat Janin Bayi Dalam Tempat Makanan, Diduga Hasil Hubungan Gelap
Baca juga: Waspada, Kasus Positif Covid-19 Meningkat, Kasus Tertinggi Terjadi di Yogyakarta, Banten dan Jakarta
Cara Membuat:
1. Presto buntut sapi dalam air sampai empuk.
2. Saring dan ukur air kaldunya 2.500 ml. Angkat buntutnya.
3. Olesi dengan bahan olesan. Bakar sampai kecoklatan.
4. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, pala bubuk, kayumanis, dan cengkeh sampai harum.
5. Masukkan ke dalam kaldu sapi. Tambahkan garam, merica, dan gula pasir. Masak sampai mendidih.
6. Masukkan wortel dan kentang. Masak sampai matang. Tambahkan daun bawang.
7. Aduk rata.
8. Sajikan buntut bersama kuah dan taburan bawang goreng.
3.Sop Buntut Madu
Sajian: 4 porsi
Bahan Buntut:
400 gram buntut sapi
1.000 ml air
2 siung bawang putih, haluskan
3 butir bawang merah, haluskan
2 buah cabai merah keriting, haluskan
3 sendok makan madu
1/2 sendok makan saus tiram
1 sendok teh garam
1 sendok teh merica hitam kasar
1 sendok teh gula pasir
Baca juga: Segudang Manfaat Bangun Pagi bagi Kesehatan, Salah Satunya Meningkatkan Prestasi
Bahan Kuah:
200 gram wortel, potong bulat 2 cm
200 gram kentang, potong kotak
2 batang daun bawang, potong 1 cm
1/2 sendok teh pala bubuk
2 cm kayumanis
3 butir cengkeh
1 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
1 blok kaldu sapi
1.500 ml air kaldu sapi
2 sendok makan minyak, untuk menumis
Bumbu Halus:
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
Pelengkap:
100 gram emping goreng
2 sendok makan bawang goreng
1 buah tomat, potong - potong
Cara Membuat:
1. Buntut: Rebus air, buntut sapi, bawang putih, bawang merah, dan cabai merah hingga harum dan buntut empuk.
2. Tambahkan madu, saus tiram, merica hitam kasar, garam, dan gula pasir. Masak hingga meresap. Bakar sebentar.
3. Kuah: Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, pala bubuk, kayumanis, dan cengkeh sampai harum. Tuang air kaldu.
4. Tambahkan garam, merica bubuk, gula pasir, dan kaldu sapi blok. Masak sampai mendidih.
5. Masukkan kentang dan wortel. Masak sampai matang. Masukkan daun bawang.
6. Aduk rata.
7. Sajikan bersama pelengkap.Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kumpulan Resep Kreasi Sop Buntut serta Tips Hilangkan Lemak Daging Sapi hingga Kambing
(Banjarmasinpost.co.id/Mariana)
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/sop-buntut-street-food-festival_20150607_162136.jpg)