Berita Banjarmasin
PTAM Bandarmasih Wacanakan Kenaikan Tarif Air, Begini Reaksi Komisi II DPRD Banjarmasin
PT Air Minum (PTAM) Bandarmasih (Perseroda) mewacanakan kenaikan tarif air. Wacana ini, direncanakan bakal direalisasikan September 2022
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Tarif air untuk pelanggan PT Air Minum (PTAM) Bandarmasih (Perseroda) bakal dilakukan penyesuaian alias dinaikkan.
Wacana kenaikan tarif air untuk pelanggan ini berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PTAM pada Selasa (28/6/2022).
Kenaikan tarif ini diperkirakan akan terjadi beberapa bulan ke depan, atau sekitar September 2022 dengan berbagai pertimbangan-pertimbangan.
Terkait hal ini, Ketua Komisi II DPRD Banjarmasin yakni Awan Subarkah pun berharap wacana menaikkan tarif air untuk pelanggan ini tidak dilakukan buru-buru.
Baca juga: Perbaikan Pipa di Jalan Sutoyo S Banjarmasin, Pelanggan PTAM Bandarmasih Akan Terdampak
Baca juga: Siap-siap Warga Banjarmasin, PT Air Minum Bandarmasih Akan Naikkan Tarif
"Menaikkan tarif ini, tentu akan membebankan masyarakat. Apalagi dengan kondisi perekonomian yang baru merangkak. Kondisi masih sulit dan belum normal," ujarnya.
Awan Subarkah sendiri memahami wacana kenaikan tarif ini memang tidak terlepas dari keinginan PTAM Bandarmasih untuk meningkatkan pelayanan, yang tentunya juga memerlukan dana yang besar.
Misalnya saja terkait dengan rencana penggantian pipa untuk kawasan Jalan Sutoyo S, guna mengatasi keluhan masyarakat khususnya di wilayah Banjarmasin Barat.
Namun menurut Awan Subarkah, dana untuk meningkatkan kualitas pelayanan tidak semata-mata dengan cara menaikkan tarif ke pelanggan saja.
"Kan bisa dengan cara penyertaan modal, apalagi pemilik sahamnya kna jelas ada Pemko Banjarmasin dan juga Pemprov Kalimantan Selatan (Kalsel)," katanya.
Terkait hal ini pula, Awan Subarkah pun berharap PTAM Bandarmasih tidak langsung menaikkan tarif air.
"Kalau bisa nanti dulu lah, kalau perekonomian masyarakat sudah kembali normal. Kalau sekarang masih berat, lebih baik maksimalkan dana dari Pemko dan Pemprov saja," jelasnya.
Awan Subarkah juga menerangkan bahwa pihaknya pun berencana memanggil PTAM Bandarmasih untuk menanyakan kelanjutan keluhan pelanggan atau masyarakat di wilayah Banjarmasin Barat beberapa waktu lalu.
Baca juga: Dukung Pemasangan Pipa Baru, Pemko Banjarmasin Segera Beri Penyertaan Modal untuk PDAM Bandarmasih
Namun tidak menutup kemungkinan juga lanjutnya, pihaknya pun akan menanyakan terkait dengan wacana kenaikan tarif.
"Bulan depan kita dari Komisi II DPRD Banjarmasin sudah merencanakan bertemu dengan PTAM Bandarmasih untuk menanyakan progress solusi di Banjarmasin Barat dan juga Banjarmasin Utara. Kita juga akan menanyakan rencana-rencana ke depan, dan kalau ada disampaikan soal rencana kenaikan tarif tentu akan kita soroti dan bahas itu," pungkasnya.(Banjarmasinpost.co.id/Frans Rumbon)
