Prakiraan Cuaca

Prakiraan Cuaca Senin 11 Juli 2022, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Wilayah Kalimantan Diguyur Hujan

Prakiraan cuaca besok Senin 11 Juli 2022, Wilayah Kalimantan, Jawa Tengah dan Jawa Timur akan mengalami hujan disertai angin kencang.

Editor: M.Risman Noor
https://www.freepik.com/
Ilustrasi cuaca ekstrem - Peringatan dini BMKG untuk cuaca ekstrem di sejumlah wilayah Indonesia esok Senin 11 Juli 2022. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Prakiraan cuaca besok Senin 11 Juli 2022, Wilayah Kalimantan, Jawa Tengah dan Jawa Timur akan mengalami hujan disertai angin kencang.

Data terbaru dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), besok ada 17 wilayah yang akan mengalami cuaca ekstrem.

Bagi masyarakat yang wilayahnya terdampak cuaca ekstrem agar lebih berhati-hati.

Selain cuaca ekstrem, gelombang tinggi juga terjadi di beberapa perairan Indonesia.

Baca juga: Gubernur Maluku Tantang Duel Mahasiswa, Murad Ismail Janjikan Tuntas Pengaspalan Jalan

Baca juga: Sempat Membolehkan, Kini Jokowi Ingatkan Tetap Bermasker Walau di Luar Ruangan

Tak hanya peringatan dini cuaca ekstrem, BMKG juga memberikan peta sebaran gambaran potensi gelombang tinggi untuk beberapa perairan di Indonesia.

Inilah peringatan dini cuaca ekstrem besok yang bisa kamu simak, dilansir TribunWow.com dari laman resmi BMKG:

Menurut BMKG, bibit Siklon Tropis 99W terpantau berada di Laut Cina Selatan yang menginduksi terbentuknya Low Level Jet (angin permukaan > 25 knot) di Samudera Hindia sebelah utara Aceh dan di Laut Cina Selatan.

Kemudian, Pusat Tekanan Rendah (low) terpantau di Samudera Pasifik Timur Filipina dengan tekanan 1008 mb yang membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) yang memanjang di sekitar samudera Pasifik Timur Filipina.

Daerah konvergensi lainnya terpantau di Samudera Hindia Barat Aceh, di Aceh, di Riau, pesisir barat Bengkulu, di perairan selatan Jawa Timur hingga barat daya Lampung, di Bali, di Kalimantan Selatan, di Kalimantan Utara, dari Laut Banda hingga Teluk Tomini, di Sulawesi Utara, di Maluku, dari Papua hingga Papua Barat, dan di Laut Arafuru.

Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah bibit siklon, low, dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.

Wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai kilat/petir dan angin kencang:

Riau

Warung milik warga di Bontang Kuala yang rusak diterjang hujan dan angin kencang beberapa waktu lalu. Waspada angin kencang dan hujan besok Senin 11 Juli 2022.
Warung milik warga di Bontang Kuala yang rusak diterjang hujan dan angin kencang beberapa waktu lalu. Waspada angin kencang dan hujan besok Senin 11 Juli 2022. (Tribunkaltim/ismail usman)

Kep. Riau

Jawa Tengah

Jawa Timur

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved