Selebrita
Dalang Perceraian Sule dan Nathalie Ternyata Bukan Putri Delina, Babysitter Adzam Bongkar Fakta
Dalang perceraian komedian Sule dan Nathalie Holscher bukan Putri Delina, apalagi Rizky Febian. Babysitter Adzam Adriansyah Sutista bongkar fakta ini.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Selama ini banyak yang menuding dalang rencana perceraian komedian Sule dan Nathalie Holscher adalah Putri Delina.
Namun nyatanya, keretakan rumah tangga Nathalie Holscher dengan ayah Rizky Febian itu bukan disebabkan oleh Putri Delina.
Ipar Sule alias adik Nathalie Holscher dan babysitter Adzam Adriansyah Sutisna membongkar fakta lain dalam sidang pemeriksaan saksi yang digelar kemarin.
Nadya dan seorang baby sitter bernama Sri tak menyebut adanya nama Putri Delina dalam percekcokan Sule dan Nathalie.
Baca juga: Pekerjaan Asli Adik Nathalie Akhirnya Terungkap, Ternyata Sule Perlakukan Ipar Seperti Ini
Baca juga: Nama Baim Wong Terlanjur Buruk, Ini Tindakan Ayah Kiano pada Anak-anak Citayam Fashion Week
Justru, menurut kuasa hukum Sule, Bahyuni Zaili, percekcokan itu muncul dari keduanya.
“Enggak ada (keterlibatan Putri Delina) karena mereka baik-baik saja,” kata Bahyuni usai sidang di Pengadilan Agama (PA) Cikarang, Bekasi Jawa Barat, Rabu (3/8/2022).
“Antara Kang Sule dan Ibu Nathalie memang ada persoalan. Biarlah itu menjadi persoalan mereka, mudah-mudahan ini yang terbaik buat mereka,” tambah Bahyuni.
Dalam sidang tadi siang, dua saksi tersebut mengatakan, Sule dan Nathalie kerap cekcok.
Namun sayang Bahyuni enggan membeberkan akar percekcokan Sule dan Nathalie.
“Ya memang percekcokan itu terjadi ya. Memang kembali lagi, apa penyebabnya itu tidak bisa dibuka di media dan walaupun faktanya memang Ibu Nathalie sudah tidak tinggal lagi dengan Sule,” ungkap Bahyuni.
Baca juga: Nasib Uang Hasil Konten Sule dan Nathalie Terungkap, Padahal Ibu Adzam Tak Tuntut Harta Gono Gini
Baca juga: Dulu Ikut Puasa, Kini Ruben Onsu dan Sarwendah Renovasi Musala, Ayah Betrand Peto Itu Titip Pesan
Kemudian mengenai kapan terjadinya cekcok itu, Bahyuni juga enggan membocorkannya.
“Ya kalau keterangan saksi itu ada sering beberapa kali (cekcok), ada perselisihan. Cuma kan saksi juga tidak menyampaikan penyebabnya detailnya seperti apa,” tutur Bahyuni.
Di tengah proses perceraiannya, Sule membuat pernyataan dalam vidio.
Lewat vidio tersebut, Sule meminta warganet untuk tidak lagi menghujat Putri Delina.
Diketahui terkait permasalahan rumah tangga Sule dan Natahlie, Putri dihujat warganet lantaran disebut sebagai penyebab masalah muncul.
