Berita Tanahlaut
PGRI Kecamatan Pelaihari Kabupaten Tanahlaut Gelar Konfercab, Serap Aspirasi Guru
Kepsek dan perwakilan guru di Kecamatan Pelaihari Tala mengikuti Konferensi Kerja Cabang II PGRI Cabang Pelaihari tahun 2022.
Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Kalangan kepala sekolah (kepsek) dan perwakilan guru di Kecamatan Pelaihari, Kabupaten Tanahlaut (Tala), Kalimantan Selatan (Kalsel), berkumpul di Gedung Balairung Tuntung Pandang di kawasan Jalan Pancasila, Pelaihari, Selasa (9/8/2022) pagi,
Mereka mengikuti Konferensi Kerja Cabang (Konfercab) II PGRI Cabang Pelaihari tahun 2022.
Kegiatan ini bertema Bangkit Guruku, Maju Negeriku, Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.
Ketua PGRI Cabang Pelaihari Sucipto menerangkan pada Konfercab II akan dipaparkan kegiatan yang telah dilaksanakan, kegiatan yang akan dilaksanakan, dan membahas program kerja ke depan.
Baca juga: Seluruh Kendaraan Dinas Pemkab Tanahlaut Dicek, Sekda Sebut Sekaligus Tata Ulang Penggunanya
Baca juga: Mandi di Danau Jarupih Desa Simpangempat Sungaibaru Tanahlaut, Seorang Bocah Tewas Tenggelam
"Sekaligus menyerap aspirasi para guru se-Kecamatan Pelaihari. Selanjutnya akan kami teruskan kepada pengurus kabupaten untuk selanjutnya disuarakan ke tingkat yang lebih tinggi," jelas Sucipto.
Selain itu, lanjut Sucipto, pada Konfercab kali ini juga sekaligus akan dilakukan pembahasan terkait persiapan PGRI Cabang Pelaihari sebagai tuan rumah Porseni PGRI kabupaten.
Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana Konfercab II Ida Rahmawati dan Sekretaris Panitia M Nur Fadhillah menuturkan pihaknya mengundang seluruh kepala sekolah yang ada di Kecamatan Pelaihari.
Tiap sekolah diundang dua orang yakni kepala sekolah (kepsek) dan satu orang guru.
Baca juga: BREAKING NEWS - Warga Jirak Tabalong Geger Sumur Bor untuk Air Keluarkan Semburan Gas
Baca juga: Amankan Sumur Bor Keluarkan Semburan Gas di Jirak Tabalong, Lokasi Dipasangi Garis Polisi
Jumlah peserta seluruhnya sebanyak 180 orang mulai dari TK, SD, SMP, dan SMA yang ada di Kecamatan Pelaihari.
Teknis pelaksanaan konfercab dipilah dalam tiga sesi.
Rapat pleno pertama penyusunan tata tertib, pleno kedua penyampaian pertanggungjawaban program kegiatan tahun 2021.
Pleno ketiga yakni pembahasan dan penyusunan program kegiatan tahun 2023.
(banjarmasinpost.co.id/roy)
