SMKPP Negeri Banjarbaru
Banyak Lowongan Tersedia di Jobfair SMK PP Negeri Banjarbaru
Career Expo atau jobfair bursa kerja digelar SMK-PP Negeri Banjarbaru, Kalsel, mulai Jumat (26/8/2022) sampai Sabtu (27/8).
Penulis: Milna Sari | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Pemerintah terus menggencarkan program Youth Entrepreneurship and Employment Support Services (YESS).
Ini merupakan program pengembangan kewirausahaan dan ketenagakerjaan muda di sektor pertanian.
Dan, Sekolah Menengah Kejuruan Pertanian Pembangunan (SMKN-PP) Negeri Banjarbaru menggelar Career Expo mulai Jumat (26/8/2022) sampai Sabtu (27/8).
Lokasinya, yakni di SMKPP, Jalan Putri Junjung Buih No 15, Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Akan ada banyak lowongan pekerjaan khususnya di sektor pertanian yang membuka stan di SMKPP Negeri Banjarbaru. Jobfair ini menjadi wadah bagi pencari lowongan kerja untuk mendapatkan pekerjaan impian.
Kepala SMKPPN Banjarbaru, Budi Santoso, mengatakan, semasa pandemi Covid-19 banyak talenta muda yang telah menyelesaikan pendidikan sekolah maupun perguruan tinggi di bidang pertanian dan belum dapat pekerjaan.
Akibatnya, tingkat pengangguran di daerah juga semakin meningkat. Sehingga kontribusi dunia usaha dan dunia industri (DU-DI) dalam hal ini sangat diharapkan dapat membantu dalam penyerapan tenaga kerja.
Diketahui, SMK-PP Negeri Banjarbaru adalah salah satu unit kerja di bawah Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pertanian Kementerian Pertanian.
Dalam hal ini, merupakan Provincial Project Implementation Unit (PPIU) untuk wilayah Kalimantan Selatan dan terus bergerak untuk mendukung Program Yess.
Karenanya, kata Budi Santoso, PPIU Kalimantan Selatan berupaya menjadi fasilitator untuk menyatukan kepentingan dunia
usaha dan industri sebagai penyedia lapangan kerja dengan pemuda di Kalimantan Selatan.
Caranya, dengan menyelenggarakan kegiatan “Bursa Kerja Pertanian (Agricultural Job Fair) Tahun 2022” dengan harapan mempercepat proses penempatan tenaga kerja bagi para pemuda di Kalimantan Selatan.
Job Fair akan digelar melalui stand/booth secara offline di Kampus SMK-PP Negeri Banjarbaru dan melalui website secara online.
Presentasi perusahaan pada pengunjung Job Fair untuk memaparkan profil perusahaan, produk, jenjang karier dan lowongan kerja.
"Pendaftaran online bisa mengunjungi halaman http://jobfair.smkppnbanjarbaru.sch.id/," ujarnya.
Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi, menyampaikan bahwa petani milenial mempunyai peran penting dalam melanjutkan pembangunan disektor pertanian.
“SDM pertanian adalah pengungkit terbesar produktivitas pertanian. Maka pendidikan vokasi menjadi salah satu kunci terhadap cikal bakal lahirnya petani milenial,” katanya.
Sehingga harapnya kebutuhan tenaga kerja di industri pertanian yang didalammnya termasuk perkebunan dan peternakan terpenuhi dengan tenaga profesional.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menegaskan untuk mendukung pembangunan pertanian, generasi muda mempunyai peran penting.
“Karena, untuk melanjutkan pembangunan di sektor pertanian dibutuhkan dukungan dari SDM pertanian yang maju, mandiri, dan modern. Dan tentunya itu bisa didapatkan dari bangku pendidikan vokasi,” katanya. (AOL/*)