Hj Aida Muslimah

Reses di Karang Mekar dan Pekapuran Raya, Hj Aida Muslimah Serap Aspirasi dan Bagikan Sembako

Anggota DPR RI Hj Aida Muslimah serap aspirasi dan bagi sembako saat melakukan reses di Karang Mekar dan Pekapuran Raya

Penulis: Achmad Maudhody | Editor: Hari Widodo
banjarmasinpost.co.id/achmad maudhody
Anggota DPR RI Fraksi PDIP Dapil Kalsel, Hj Aida Muslimah bersama Anggota DPRD Kalsel, H Rosehan NB melaksanakan reses di Kelurahan Karang Mekar dan Pekapuran Raya, Banjarmasin, Kalsel. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Sejak pagi ratusan warga memadati Halaman Kantor Kelurahan Pekapuran Raya di Jalan AMD 2 Besar, Pekapuran Raya, Banjarmasin Timur, Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), Minggu (23/10/2022).

Mereka rupanya menghadiri kegiatan reses yang dilaksanakan oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Fraksi PDIP Daerah Pemilihan (Dapil) Kalsel, Hj Aida Muslimah.

Dengan antusias sekitar 250 warga dari RT 34 dan RT 35 Kelurahan Pekapuran Raya juga warga RT 23 dan RT 28 Kelurahan Karang Mekar menyampaikan aspirasinya langsung kepada perwakilannya di Senayan.

Seperti salah satu warga Pekapuran Raya, Untung Noor menyampaikan terkait perkembangan pembangunan jalan lingkungan yang diinisiasinya dan didukung secara swadaya oleh masyarakat di sekitar.

"Ini jalan kami tembuskan 125 meter di samping Kantor Kelurahan. Kami berswadaya warga di sini mudah-mudahan juga bisa jadi perhatian Ibu Aida dan Bapak Rosehan," kata Untung.

Baca juga: Sosialisasi Empat Pilar MPR RI Berlanjut, Hj Aida Muslimah Sampaikan Materi ke Guru PAUD se-Kalsel

Baca juga: Anggota DPR Aida Muslimah Undang Dosen Sosiologi ULM pada Sosialisasi 4 Pilar MPR RI

Hj Aida yang dalam reses kali ini juga didampingi sang suami yakni Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalsel Fraksi PDIP, H Rosehan NB menyempatkan meninjau langsung jalan yang dimaksud oleh konstituennya itu.

Tak cuma melalui dialog, Hj Aida juga membagikan secarik formulir berisi kolom aspirasi untuk diisi oleh warga.

Dengan cara ini, warga yang mungkin sungkan untuk menyampaikan aspirasinya secara lisan tetap bisa diketahui dan didengar aspirasinya.

Ditemui di sela kegiatan Reses DPR RI Masa Persidangan I Tahun Sidang 2022-2023 ini, Hj Aida mengatakan, aspirasi yang disampaikan warga masyarakat cukup beragam.

"Kebanyakan rata-rata warga menyuarakan ingin infrastruktur, soal perbaikan jalan, minta bangunkan mushalla lalu ada juga soal modal usaha dan yang lain," kata Hj Aida.

Meskipun aspirasi yang diterima beragam dan tidak seluruhnya berkaitan langsung dengan bidang yang ditangani oleh Komisi II DPR tempatnya duduk saat ini yang banyak berurusan terkait pemerintahan, kepemiluan dan pertanahan, namun bukan berarti aspirasi warga itu dikesampingkan.

Aspirasi warga itu kata Hj Aida tetap dihimpun untuk selanjutnya diteruskan kepada Komisi terkait di DPR RI maupun DPRD Kalsel atau DPRD Banjarmasin melalui Fraksi PDIP. 

"Apalagi hari ini juga kami bersama Anggota DPRD Kalsel yang juga tentunya kita bisa bersinergi untuk mengakomodir dan memperjuangkan aspirasi ini," terang Hj Aida.

Baca juga: Reses di Banjarmasin, Anggota Komisi II DPR RI Hj Aida Muslimah Serap Aspirasi Sambil Bagikan Beras

Pada kesempatan ini, Hj Aida juga sekaligus membagikan paket-paket sembako kepada ratusan warga yang hadir dalam kegiatan resesnya.

Selepas kegiatan, terlihat masih cukup banyak warga khususnya ibu-ibu yang antusias dan menyempatkan untuk berbincang langsung dan berfoto bersama dengan Hj Aida. (Banjarmasinpost.co.id/Achmad Maudhody) 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved