Wisata Banjarmasin
Dermaga Wisata Kampung Hijau Banjarmasin Diresmikan
Dermaga Wisata Kampung Hijau diresmikan oleh Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina.
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Satu lagi fasilitas dibangun untuk menunjang dunia pariwisata di Banjarmasin, khususnya di kawasan Kampung Hijau di Kelurahan Sungai Bilu.
Adapun fasilitas yang baru yakni dermaga wisata, yang dibangun oleh PT PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Kalselteng melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL).
Dermaga Wisata Kampung Hijau diresmikan oleh Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina, Rabu (23/11/2022).
"Atas nama Pemko dan warga Kampung Hijau, terima kasih atas TJSL dari PLN UIW Kalselteng yang ditempatkan disini dalam bentuk dermaga wisata ini," ujar Ibnu.
Baca juga: Wisata Baru Berkonsep Outdoor di Banjarmasin Selatan, Sasaran Pencinta Senja
Baca juga: Majukan Wisata Sungai di Banjarmasin, PLN Kalselteng Bangun Dermaga Wisata Kampung Hijau Sungai Bilu
Keberadaan dermaga wisata ini lanjut Ibnu, diharapkan semakin menunjang wisata sungai di Banjarmasin khususnya di Kampung Hijau.
"Semoga bisa dinikmati masyarakat untuk kegiatan wisata dan sebagainya. Misalnya mau menuju Pasar Terapung, bisa singgah ke Kampung Hijau terlebih dahulu," jelasnya.
Sementara itu Manajer Komunikasi dan TJSL PT PLN UIW Kalselteng, Winardi menerangkan pembangunan dermaga wisata di Kampung Hijau ini sesuai dengan mandatori keputusan Gubernur tahun 2022.
"Kita mendapatkan tiga lokasi mitra proklim, dan salah satunya di Kampung Hijau ini," ujarnya.
Winardi pun berharap keberadaan dermaga wisata ini memberikan dampak positif bagi masyarakat Banjarmasin khususnya warga di Kampung Hijau.
"Kami berharap memberikan dampak pertumbuhan ekonomi, dan memberi manfaat," jelasnya.
Selain meresmikan dermaga wisata, dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan sertifikasi halal kepada lima Usaha Mikro Kecil (UMK) di kawasan Kampung Hijau.
(Banjarmasinpost.co.id/Frans Rumbon)
