Wisata Kalsel

Wisata Kalsel - Berkeliling Kota Amuntai Bayar Rp 20 Ribu, Naik dari Taman Putri Junjung Buih

Wisata Kalsel. Keliling Amuntai, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), naik mobil khusus Rp 20 ribu dari Taman Putri Junjung Buih. Keluar kota Rp 1 juta.

Penulis: Reni Kurnia Wati | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID/RENI KURNIAWATI
Penumpang naik mobil wisata dari Taman Putri Junjung Buih untuk keliling Kota Amuntai di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Sabtu (31/12/2022). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, AMUNTAI - Wisata pada liburan akhir tahun mengalami penambahan jumlah pengunjung, hal ini juga terjadi di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel). 

Termasuk untuk mobil wisata yang membawa penumpangnya menyusuri sejumlah kawasan di Kabupaten HSU, tidak hanya Kota Amuntai, namun juga sampai keluar kota. 

Penuturan Sanah, seorang warga Kota Amuntai, dengan adanya mobil wisata, dirinya dan keluarga bisa menikmati suasana Kota Amuntai. 

Baca juga: VIDEO Tasmiyah Massal Dilengkapi Piduduk di Kota Martapura, Tahun Depan Jumlah Peserta Bertambah

Baca juga: Malam Tahun Baru 2023, Petugas Gabungan Patroli Hingga ke Kafe dan Hotel di Banjarmasin

Baca juga: Dialog dengan Masyarakat, Polsek Amuntai Tengah Kalsel Serap Aspirasi

Mengenai ongkos, menurutnya, cukup terjangkau. Karena itu, wisata seperti ini bisa sebagai pilihan, jalan-jalan menghabiskan waktu luang dan hilangkan penat. 

"Setelah berkeliling, bersantai di taman. Karena, kendaraannya mengangkut dan mengantar penumpang dari Taman Putri Junjung Buih," ujarnya. 

Diperkirakan, jumlah pengunjung di Taman Putri Junjung Buih mengalami peningkatan di momen libur Tahun Baru 2023 yang juga bertepatan dengan libur sekolah.

Baca juga: Cuaca Ekstrem, Nelayan Bagang Desa Gedambaan Kotabaru Kalsel Pilih Tak Melaut

Baca juga: Tim SAR Hentikan Pencarian Satu Korban Kapal Nelayan Tenggelam di Perairan Kabupaten Kotabaru

Baca juga: Libur Tahun Baru Wisatawan Ramai Sewa Alat Kemping di HST

Untuk berkeliling Kota Amuntai, membayar Rp 20 ribu. Sedangkan untuk penyewaan seharian keluar kota, membayar Rp 1 juta. 

(Banjarmasinpost.co.id/Reni Kurniawati)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved