Pagat Batu Benawa

Wisata Kalsel : Masuk Pagat Batu Banawa, Berikut Wahana Yang Bisa Dinikmati Wisatawan

Wisata Pagat Batu Banawa Kabupaten HST memiliki fasilitas dan spot wisata yang eksotik

Penulis: Stanislaus Sene | Editor: Hari Widodo
Banjarmasinpost.co.id/Stanislaus Sane
Gua yang terdapat di wisata Pagat Batu Benawa. (kanan) spot untuk foto selfie. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Memiliki wahan lengkap, wisata Pagat Batu Banawa ini dikenal sebagai wisata yang tidak pernah sepi terhadap pengunjung.

Hal ini diungkapkan Muhammad Reza Pahlipi saat ditemui Banjarmasinpost.co.id, di lokasi wisata, Jumat, (31/03/2023).

Pria yang akrab disapa Putra Pandawa ini mengatakan wisata ini merupakan salah satu wisata yang memiliki fasilitas lengkap dengan spot foto yang beraneka ragam.

Ia pun menyebut, ada Taman Lee Kuan Yew, Taman Konservasi dan Edukasi Anggrek Borneo, Camping Ground, Panggung Hiburan, Kopel Belanda, Taman Bermain, Lapangan Tenis, Musala, Gazibo, Saung, Sungai, Gua,

Kemudian, juga ada Tebing Batu, Puncak Sarigading, Toilet dan Kamar Ganti Pakaian, Tempat Cuci Tangan, Aula, Tempat Duduk di sungai, Rakit Bambu, Taman Mahoni, Panggung Utama dan fasilitas bermain anak-anak yang lengkap," jelasnya.

Baca juga: Wisata Kalsel : Murahnya Rekreasi Pagat Batu Benawa, Tiket Masuk Cuma Rp 5000

Baca juga: Wisata Kalsel : Pagat Batu Benawa Kabupaten HST, Destinasi Paling Dicari

Reza mengatakan wisata yang dikelola oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) ini juga dilengkapi dengan lukisan dinding yang menceritakan sejarah terjadinya Pagat Batu Banawa ini. 

"Selain itu, Sungainya yang berarus sedang merupakan salah satu daya tarik objek wisata ini, sungainya yang lebar dan tidak terlalu deras membuat kita cukup aman untuk mandi apabila air sungai dalam kondisi yang normal. Selain itu juga tersedia penyewaan pelampung bebek untuk anak-anak yang ingin mandi di sini," lanjutnya.

Ia mengatakan untuk biaya camping sudah termasuk tiket, parkir dan tempat dikenakan biaya Rp. 25.000 per orang.

"Kami juga buka paketan khusus camping dan ada jasa untuk tiket penyebarangan Sebasar Rp. 5.000 per orang yang dikelola oleh Pokdarwis," jelasnya. (Banjarmasinpost.co.id/Stanislaus Sene)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved