Berita Viral
Viral Siswa Dapat Beasiswa 125 Universitas Hingga Uang Saku Rp132 Miliar, Pecarkan Rekor
Dennis Barnes, siswa sekolah menengah atas di New Orleans memecahkan rekor dengan menerima tawaran beasiswa dan 125 kampus dan uang saku Rp132 miliar
BANJARMASINPOST.CO.ID- Seorang siswa sekolah menengah atas di New Orleans memecahkan rekor dengan menerima tawaran beasiswa lebih lebih dari Rp132 miliar dan 125 perguruan tinggi.
Kisah pelajar cerdas bernama Dennis Barnes ini pun viral di media sosial sehinggga menghebohkan jagat dunia maya. Satunya diposting akun tiktok queen.quita_, baru-baru ini.
Viral kisah seorang siswa yang dia melamar ke sekitar 200 perguruan tinggi dan universitas.
Siapa sangka, dia menerima surat penerimaan dari 125 perguruan tinggi dan universitas itu.
Baca juga: Viral di Sosmed Masjid Bak Istana di Sebuah SPBU Bekasi, Pengemudi Sampai Terkejut
Baca juga: Viral Lebih Dulu di Luar Negeri, Kucing Zorro Ternyata Milik Warga Banjarmasin
Dia telah memecahkan rekor dengan nilai beasiswa lebih dari Rp132 miliar.
Seperti apa kisah lengkapnya?
Seorang siswa sekolah menengah atas di New Orleans diyakini telah memecahkan rekor dengan menerima tawaran beasiswa lebih dari 9 juta dollar AS.
Ini setelah dia menerima surat penerimaan dari 125 perguruan tinggi dan universitas.
Dennis Barnes, senior di International High School of New Orleans, mengatakan dia melamar ke sekitar 200 perguruan tinggi dan universitas dan menerima surat penerimaan dari 125 sekolah.
"Saya mengajukan aplikasi kuliah pada bulan Agustus, dengan tujuan menaikkan standar penerimaan perguruan tinggi.
Surat keputusan meluap di kotak surat saya dan ratusan tawaran beasiswa," kata Barnes, dilansir dari UPI.
Barnes mengatakan dia sekarang telah ditawari beasiswa lebih dari 9 juta dollar AS (lebih dari Rp132 miliar).
Sebelumnya, Normadie Cormier dari Lafayette, Los Angeles, diyakini telah mencetak rekor dunia pada tahun 2019 ketika dia menerima tawaran beasiswa sebesar 8,7 juta dollar AS.
Baca juga: Nenek dan Kakek Jalan Kaki Menyusuri Tol Demi Temui Cucu, Viral di Medsos
Barnes mengatakan dia berharap untuk mendapatkan penawaran beasiswa sebesar 10 juta dollar AS pada akhir bulan ini.
Siswa, yang memiliki nilai rata-rata kumulatif 4,98, mengatakan dia berencana untuk mengejar gelar sarjana ganda dalam ilmu komputer dan peradilan pidana.
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul VIRAL Siswa Dapat Beasiswa di 125 Universitas, Kuliah Gratis dan Dapat Uang Saku, Totalnya Rp132 M,
| Tutup Pelat Nopol Pakai Kresek Kelabui Kamera ETLE, Ulah Pemotor Cegah Tilang Viral, Ini Kata Polisi |
|
|---|
| Kelompok Bersenjata Canggih Satroni Asrama Saat Subuh, Culik 25 Siswi, Tembak Mati Satu Staf Sekolah |
|
|---|
| Beri Mahar Mobil Honda HR-V Demi Nikahi Gadis 19 Tahun, Kondisi Kakek 61 Tahun Itu Jadi Sorotan |
|
|---|
| Dokter Wanita Lansia Dipenjara 30 Tahun Gara-gara Pesan Suara WA, Dua Kali Kena Serangan Jantung |
|
|---|
| 361 Warga Tak Menyadari Beli Tanah Perhutani, Baru Ketahuan Saat Lunasi Angsuran, Developer Kabur |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/dennis-barnes-pemuda-amerika-serikat-yang-diterima-di-125-perguruan-tinggi-1.jpg)