Kabar DPRD Tanah Laut
Resapi Momentum Hardiknas 2023, Wakil Rakyat Tala Sarankan Pemda Lakukan Pemerataan Tenaga Pendidik
Kalangan wakil rakyat di Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan, menaruh perhatian terhadap dunia pendidikan
Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Momentum Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) diharapkan tak sekadar diisi kegiatan seremonial seperti upacara.
Namun mesti diresapi secara mendalam untuk perbaikan dan penguatan pembangunan pada bidang pendidikan.
Kalangan wakil rakyat di Kabupaten Tanah Laut (Tala), Kalimantan Selatan (Kalsel), juga menaruh perhatian terhadap hal tersebut.
Terutama mereka yang duduk di Komisi II yang di antaranya bersentuhan dengan bidang pendidikan.
"Semoga melalui peringatan Hardiknas menjadi momentum meningkatkan kualitas pembangunan pendidikan di Tala," ucap H Junaidi, ketua Komisi I DPRD Tala, Rabu (3/5/2023).
Mantan kepala Dinas Kesehatan Tala ini mengatakan bidang pendidikan adalah salah satu variabel indikator Indeks Pembangunan Manusia (IPM), selain bidang kesehatan dan daya saing ekonomi.
Pada tahun 2022 IPM Tala berada pada rangking enam dari seluruh kabupaten/kota se-Kalimantan Selatan.
Di Tala yang perlu ditingkatkan adalah variabel pembangunan bidang pendidikan.
Menurutnya, pembangunan bidang pendidikan yang perlu dibenahi antara lain manajemen pengelola pembangunan pendidikan, termasuk peningkatan kualitas pengajar.
"Lalu, sarana prasarana pendidikan dan pemerataan tenaga pendidik. Termasuk pengadaan tenaga pendidik," cetus Junaidi.
Indikator kerja utama yang perlu ditingkatkan pembangunan bidang pendidikan, lanjutnya, antara lain harapan lama sekolah dan rata-rata lama sekolah.
Pihaknya mengapresiasi langkah Pemkab Tala yang memberikan bantuan kendaraan roda dua untuk operasional sejumlah kepala sekolah yang diserahkan pada upacara Hardiknas, Selasa kemarin di halaman kantor bupati Tala.
Junaidi berharap bantuan tersebut dapat menjadi pemicu bagi kepala sekolah untuk meningkatkan manajemen sekolah dan peningkatan pembangunan bidang pendidikan.
Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Tala ini mengatakan pihaknya dari Komisi II siap mendukung dan mengawal pembangunan bidang pendidikan di Tala.
"Akhirnya kami mengucapkan selamat Hardiknas 2023, semoga semua tenaga pendidik selalu dalam keadaan sehat dan tetap semangat," pungkas Junaidi (AOL)
Berita Banjarmasinpost Hari Ini
Kabar DPRD Tanah Laut
Advertorial Online DPRD Tala
Banjarmasinpost.co.id
| DPRD Tanah Laut Hadiri Pembukaan Porprov XII Kalsel, Dukungan Nyata bagi Kemajuan Olahraga Daerah |
|
|---|
| Wakil Rakyat Sampaikan Dua Raperda Inisiatif, Ini Hal Krusial yang Melatarbelakangi |
|
|---|
| Wakil Rakyat Apresiasi MQK 2025 Lebih Semarak, Santri Diharapkan Kian Semangat |
|
|---|
| Sengketa Lahan Bukit Mulia Kembali Dibahas di Dewan, Fasilitasi Lanjutan Deadlock |
|
|---|
| DPRD Pastikan MUI Tala Dapat Dana Dana Hibah, Ketua Dewan Minta Tak Ada Pemotongan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.