Info Adhyaksa Kejati Kalsel
Kejati Kalsel Peringkat III dengan Kategori Kualitas Evaluasi Kinerja dan Anggaran Terbaik 2022
penghargaan ini didapat karena tata cara pelaporan yang disajikan memudahkan pimpinan mengambil kebijakan.
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Selatan (Kalsel) dengan meraih penghargaan peringkat ketiga dalam kategori Kejati dengan Kualitas Evaluasi Kinerja & Anggaran Terbaik Tahun 2022 kategori kurang dari atau sama dengan dua puluh satuan kerja.
Penghargaan tersebut, diberikan pada saat acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kejaksaan RI Tahun 2023, Senin (15/5/2023) yang dilaksanakan di Kharisma Ballroom Hotel Discovery Kartika Plaza Kabupaten Badung Provinsi Bali.
Dan penghargaan ini didapat karena tata cara pelaporan yang disajikan memudahkan pimpinan mengambil kebijakan.
Penghargaan ini merupakan salah satu bentuk penerapan Reward and Punishment dalam mendorong upaya peningkatan kualitas evaluasi kinerja dan anggaran di lingkungan Kejaksaan RI.
Hal ini sejalan dengan implementasi Peraturan Jaksa Agung Nomor 5 Tahun 2022 tentang Pemberian Penghargaan Kepada Pegawai Kejaksaan atau Pihak yang Berkontribusi Besar untuk Kemajuan Penegakan Hukum (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2022 Nomor 747).
Kepala Kejati (Kajati) Kalsel DR Mukri SH MH pun bersyukur atas penghargaan yang berhasil diraih oleh intansi yang dipimpinnya.
Dirinya pun berharap penghargaan ini menjadi pemicu untuk terus memberikan pelayanan hukum yang berkualitas bagi masyarakat.
"Adanya penghargaan ini diharapkan akan menjadi pendorong bagi Kejati Kalsel untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan hukum yang berkualitas bagi masyarakat," pungkasnya. (aol)
Berita Banjarmasinpost Hari Ini
Info Adhyaksa Kejati Kalsel
Advertorial Online Kejati Kalsel
Banjarmasinpost.co.id
| Cegah Potensi Penyimpangan Dana Desa, Kejari Tala Intens Jalankan Program Jaga Desa |
|
|---|
| Munandar Resmi Pimpin Kejari Tala, Pj Bupati Ajak Semua Pihak Bangun Koordinasi yang Kuat |
|
|---|
| Pembangunan Balai Rehabilitasi Penyalahgunaan Narkotika, Kejari Tapin: Segera Peletakan Batu Pertama |
|
|---|
| Syarat Terpenuhi, Tersangka Kecelakaan di Rumintin Kabupaten Tapin Bebas Melalui Restorative Justice |
|
|---|
| Korban Asusila Waria di Tala Jalani Pendampingan Psikolog, Mental Mulai Bangkit dan Mau Sekolah Lagi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.