Haji 2023

Jemaah Haji 2023 Bersiap Masuk Embarkasi di Landasan Ulin Kalimantan Selatan

Jemaah calon haji Kalsel akan masuk Embarkasi Banjarmasin saat Minggu (28/5/2023) dan berangkat ke Tanah Suci saat Senin (29/5) pagi.

Penulis: Eka Pertiwi | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID/AYA SUGIANTO
Petugas menurunkan koper jemaah calon haji di Embarkasi Banjarmasin, yakni di Jalan A Yani Km28, Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan, Sabtu (27/5/2023). Saat Minggu, 28 Mei, jemaah akan masuk embarkasi dan Senin, 29 Mei, berangkat ke Tanah Suci. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Jadwal pemberangkatan perdana haji 2023 dari Embarkasi Banjarmasin di Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, dimulai saat Senin (29/5). 

Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan (Kemenag Kalsel), Rusbandi, mengatakan, total ada 17 kelompok terbang (keloter) yang berangkat.

Jemaah haji akan masuk asrama haji mulai 28 Mei 2023. Kemudian, akan dilepas keberangkatan haji oleh Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor pada 29 Mei pagi. 

Total yang berangkat 5.495 orang. Rinciannya, Kalsel ada 3.818 orang, Kalteng ada 1.592 orang, Tim Pembimbing Haji Indonesia (TPHI) ada 17 orang, Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia ada 17 orang dan Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) 51 orang . 

Selain itu, Kabupaten Banjar ada 323 orang, tambah pendamping haji daerah ada 2 dua orang, total 325 orang.

Baca juga: Raup Rp 9,5 Juta dari Dokumen Tanah Palsu, Seorang Warga Masukau Ditahan di Polres Tabalong Kalsel

Baca juga: Oknum Karyawan Perusahaan Sawit Diciduk Petugas Polsek Kelumpang Barat, Gegara Aniaya Sesama Rekan

Jemaah calon haji masuk asrama haji saat Minggu (28/5) pada pukul 11.00 Wita dan berangkat saat Senin (29/5) pada pukul 11.25 Wita. 

Kemudian, keberangkatan saat Rabu (31/5) pada pukul 01.00 WITA dari Kabupaten Tabalong sebanyak 324 orang, ditambah 1  orang Petugas Haji Daerah (PHD). 

Selanjutnya, dari Kalteng pada tanggal 3 hingga 5 Juni dengan total jemaah calon haji yang berangkat per hari 325 orang. 

Pada 7 Juni, keberangkatan untuk jemaah Kalteng, Banjarmasin, PHD sebanyak 325 orang.

Untuk dari Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Kalsel, pada 8 Juni, pukul 15.05 Wita. Total yang berangkat 324 orang, ditambah 1 PHD. 

Baca juga: Tersangkut Batang Pohon, Peti Kemas Nyaris Jatuh di Jalan Trans Kalimantan Kabupaten Tapin

Baca juga: Diduga Oleng, Minibus Rusak Berat Usai Tabrak Sebatang Pohon di Rantau Tapin

Untuk Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Kabupaten Tapin, ditambah 1 PHD,  berangkat pada 9 Juni. Rinciannya, 185 orang dari Tanbu dan 139 orang dari Tapin. 

Kemudian pada 11 Juni yang berangkat ada 325 orang dengan rincian dari Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) 209 orang, Kabupaten Barito Kuala (Batola) sebanyak 114 orang, ditambah 2 PHD. 

Pada 12 Juni, keberangkatan pukul 15.40 Wita, yakni jemaah dari Kabupaten Tanah Laut (Tala) ada 301 orang, Kota Banjarmasin 21 orang serta 3 orang PHD. 

Selanjutnya pada 14 Juni, jemaah yang berangkat dari Kota Banjarmasin ada 323 orang, ditambah 2 PHD. 

Pada 15 Juni yang berangkat dari Kabupaten Balangan 190 orang, Kabupaten Barito Kuala ada 110 orang, Kota Banjarmasin 22 orang, ditambah 3 orang PHD. 

Baca juga: Ular Masuk Rumah Membuat Warga Gambut Kabupaten Banjar Sempat Ketakutan

Baca juga: Terdengar 2 Kali Ledakan, Plafon Rumah di Wildan Banjarmasin Bolong dan Proyektil Pun Ditemukan

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved