Liga 1 Indonesia
Santiago Rosales Incaran Baru Barito Putera di Bursa Transfer dan 8 Pemain Persebaya Dipinjamkan
Update pemain asing bursa transfer Liga 1, Persija, Persebaya, Persis dan Barito putera incar Santiago Rosales Argentina pengganti Gonzalo Ritacco
5. Club Atlético Patronato: 12 pertandingan, 1 assist, 3 kartu kuning, 1 kartu kuning, dan 801 menit bermain.
8 Pemain Persebaya
Sebanyak 8 pemain Persebaya Surabaya akan dipinjamkan ke klub lain jelang gelaran Liga 1 2023.
Langkah tersebut diambil Persebaya Surabaya dengan tujuan supaya mendapatkan jam terbang atau kesempatan bermain yang lebih banyak.
Mayoritas pemain yang dipinjamkan oleh Persebaya pun merupakan pemain muda.
Di satu sisi, Persebaya Surabaya memiliki skuad yang sangat gemuk, hingga 36-37 pemain.
Sementara, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menginginkan skuadnya musim ini hanya diperkuat 30 pemain, itu sudah termasuk enam pemain asing.
Sebanyak 30 pemain itu sedang menjalani pemusatan latihan di Jogja selama 10 hari sejak 5 Juni kemarin.
Tambahan kuota pemain asing dalam regulasi kompetisi musim ini mempersulit kesempatan pemain lokal.
"Ada 8 orang rencananya, sementara kami masih ngurus mereka mau diarahkan kemana, dipinjamkan kemana, semoga segera ada kabar yang cepet. Kedelapan pemain muda untuk menambah jam terbang mereka," kata manajer Persebaya, Yahya Alkatiri.
Mengenai klub yang sejauh ini menjajaki pembicaraan, Yahya menyebut tidak hanya datang dari liga dua.
"Saat ini masih dibuka di Liga 1 dan Liga 2," pungkas Yahya.
Mengenai nama-nama pemain, Yahya tidak menyebut secara jelas, namun delapan nama itu kemungkinan mengarah pada nama-nama berikut yang didominasi lemain posisi gelandang.
Hal ini sejalan dengan banyaknya pemain posisi gelandang dari 30 pemain skuad final Persebaya musim ini.
Berikut prediksi delapan nama pemain muda Persebaya yang dipinjamkan;
| Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Borneo FC Siaran Langsung Indosiar Malam Ini Resmi Ditunda |
|
|---|
| Jadwal Uji Coba Klub Liga 1: Persebaya vs West All Star dan PSS, Persib dan Semen Padang Juga ke LN |
|
|---|
| Persebaya Kecewa, Malut United Diplomatis Usai Dipastikan Batal Main di ASEAN Club Championship 2025 |
|
|---|
| Daftar Lengkap Pemain Asing Liga 1: PSBS dan Persib Berkebalikan, PSIM dan Persijap Masih Ada 2 Slot |
|
|---|
| Keikutsertaan Persebaya dan Malut United di ACC 2025 Belum Pasti, PT LIB dan AFF Sama-sama Ngotot |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.