Liga 1 Indonesia
Makan Konate Lengkapi Slot Pemain Asing Barito Putera, Ini Kata Hasnuryadi Sulaiman
Makan Konate lengkapi slot pemain asing Barito Putera jadi pemain kesayangan pelatih Rahmad Darmawan setelah selalu diboyong ke sejumlah klub
Penulis: Noorhidayat | Editor: Khairil Rahim
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Makan Konate lengkapi slot pemain asing Laskar Antasari pada kompetisi musim 2023/2024.
Eks pemain Persib dan persebaya serta RANS Nusantara melakukan penandatanganan kontrak bersama CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, pada hari Minggu (18/6/2023) malam di Jakarta.
Informasi itupun sudah diumumkan pihak manajemen Barito Putra melalui akun instagram @psbaritoputeraofficial, Senin (19/6) dinihari.
Seperti diketahui, Makan Konate sempat bersinar di Barito Putera pada tahun 2013 lalu, kemudian melanjutkan karirnya ke Persib Bandung, Sriwijaya FC, Arema FC, Persebaya hingga Persija Jakarta, sebelum menuju RANS Nusantara FC.
Setelah kurang lebih selama satu dekade melanglang buana bersama beberapa klub besar di Liga 1, akhirnya Konate kembali berlabuh ke Barito Putera setelah dirinya bermain untuk RANS Nusantara FC.
Baca juga: Perbandingan Besaran Transfer Makan Konate di Barito Putera, Persija, Persebaya, Si Kesayangan RD
Baca juga: Tinggalkan Raffi Ahmad, Makan Konate Kembali ke Barito Putera, Urung CLBK Arema FC dan Persija
Saat bersama Barito Putera selama setengah musim, ia mempersembahkan enam gol dari total 14 pertandingan. Sedangkan bersama RANS selama di Liga 1 musim 2022/2023 kemarin, ia persembahkan delapan gol dan tiga assist.
Sama seperti yang sudah disampaikan CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman sebelum-sebelumnya, perekrutan ataupun pemilihan pemain di Barito adalah merupakan pilihan sang pelatih, yakni Rahmad Darmawan atau yang lebih akrab disapa Coach RD.
"Kita tau semua kali ini pihak manajemen mempercayakan penuh terhadap pilihan Coach RD dalam memilih komposisi pemain. Karena yang tahu taktik dan segala kebutuhan tim adalah dia," ucap pria yang akrab disapa Bang Hasnur.
Lanjutnya ia menyebutkan, manajemen percaya penuh secara teknis kepada Coach RD.
Pasalnya menurutnya, Makan Konate dapat bermain baik, mengingat sang pemain pernah bekerja sama dengan sang pelatih beberapa tahun lalu di sebuah klub.
"Secara teknis saya tidak ikut campur, tapi kita semua tahu kualitas Konate sendiri bagaimana dan terbukti selama ia memperkuat tim tim sepak bola di Indonesia ini, dan kita juga bisa lihat sang pemain dan Pelatih pernah bekerjasama saat di Sriwijaya FC," terangnya.
"Pasti mereka punya cheimistry yang bagus, dan tidak butuh waktu lama untuk beradaptasi dengan tim," imbuhnya.
Tutupnya ia mengatakan, manajemen juga berharap pemain yang pernah memperkuat Laskar Antasari pada 2013 ini, mampu memberikan yang terbaik dan membawa barito ke prestasi yang baik lagi.
"Semoga ini sesuai dengan apa yang kita harapkan, mohon dukungan dan doa seluruh masyarakat banua kalimantan selatan tercinta," pungkasnya.
Di Barito Putera, Makan Konate akan bekerjasama lagi dengan Rahmad Darmawan.
| Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Borneo FC Siaran Langsung Indosiar Malam Ini Resmi Ditunda |
|
|---|
| Jadwal Uji Coba Klub Liga 1: Persebaya vs West All Star dan PSS, Persib dan Semen Padang Juga ke LN |
|
|---|
| Persebaya Kecewa, Malut United Diplomatis Usai Dipastikan Batal Main di ASEAN Club Championship 2025 |
|
|---|
| Daftar Lengkap Pemain Asing Liga 1: PSBS dan Persib Berkebalikan, PSIM dan Persijap Masih Ada 2 Slot |
|
|---|
| Keikutsertaan Persebaya dan Malut United di ACC 2025 Belum Pasti, PT LIB dan AFF Sama-sama Ngotot |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.