Liga Inggris

Uang Kas Man City Dikeruk AC Milan Gegara Rafael Leao, Pep Guardiola Bakal Ulang Momen Sandro Tonali

Uang kans Manchester City bakal dikeruk AC Milan karena Rafael Leao. Pep Guardiola membidik pemain andalan AC Milan. Ulang momen Sandro Tonali?

Editor: Murhan
Isabella Bonotto / Anadolu Agency melalui AFP
Rafael Leao berebut bola dengan Amir Rrahmani di perempat final Liga Champions antara Napoli vs AC Milan di stadion Diego Armando Maradona di Naples, Italia, pada 18 April 2023. 

Spurs, julukan Tottenham, bersedia melepas Giovani Lo Celso di angka 20 juta Euro atau sekitar Rp329 miliar. Angka yang terbilang besar bagi tim-tim Liga Italia.

Namun yang menjadi pertimbangan bagi AC Milan, Lo Celso dikenal sebagai pemain kaki kaca meski memiliki kualitas di atas rata-rata.

Salah satu alasan mengapa Spurs meminjamkan sang pemain ke Villarreal karena Lo Celso kehilangan sentuhan terbaik selepas mengalami cedera engkel.

Meski kini sentuhan permainan Lo Celso telah kembali, akan tetapi gaya permainannya dinilai tidak cocok dengan pola permainan tim.

Apalagi jika ditarik saat masih membela PSG, Lo Celso terbilang pemain yang hobi mengalami cedera. Ini yang kemudian dapat menjadi perhatian bagi AC Milan sebelum meminangnya.

(Banjarmasinpost.co.id/Tribunnews.com)

 

Sumber: Tribunnews
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved