Liga Inggris
Konflik Internal Man United ten Hag vs Sancho Kian Terbuka, Tak Diundang ke Pesta sang Pelatih
Jadon Sancho makin terasing dalam skema Manchester United asuhan ten Hag, baik di dalam maupun di luar lapangan.
Juru taktik asal Belanda itu pun membeberkan alasannya tidak membawa Sancho.
Ten Hag menilai bahwa Sancho tidak dibawa ke dalam skuad karena performanya selama latihan dinilai kurang.
"Jadon, untuk penampilannya dalam latihan, kami tidak memilihnya," ujar Ten Hag seperti dikutip BolaSport.com dari talkSPORT.
"Anda harus mencapai level tertentu setiap hari untuk Manchester United dan kami dapat membuat pilihan."
"Untuk pertandingan ini, dia tidak dipilih," lanjut eks pelatih Ajax tersebut.
Setelah Ten Hag menyampaikan alasannya, Sancho pun langsung memberikan klarifikasi lewat akun Twitter pribadinya.
"Tolong jangan percaya semua yang Anda baca!" cuit Sancho.
"Saya tidak akan membiarkan orang-orang mengatakan hal-hal yang sama sekali tidak benar, saya telah melakukan latihan dengan sangat baik minggu ini."
"Saya yakin ada alasan lain untuk masalah ini yang tidak akan saya bahas, saya telah menjadi kambing hitam untuk waktu yang lama dan itu tidak adil!" lanjut eks Borussia Dortmund tersebut.
Berita ini sudah tayang di Bolasport
| Amorim Galau Man Utd akan 'Menderita' dan 'Berjuang' Tanpa 2 Bintang, Nani Usul Rekrut Pemain Spurs |
|
|---|
| 'Magnet Busuk' Arteta Kini Tampak Seperti Alexis Sanchez Berikutnya di Arsenal |
|
|---|
| Manchester United Incar Angelo Stiller Karena Jason Wilcox dan Morten Hjulmand Ganti Casemiro |
|
|---|
| Lupakan Endo: Bintang Liverpool Terlihat seperti 'Fabinho di Musim Terakhirnya' |
|
|---|
| Siap-siap, Enzo Maresca Bisa Segera Melepas Peningkatan 'Fenomenal' Liam Delap di Chelsea 2026 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.