Pilpres 2024
Daftar Pilpres Bersama Prabowo, Gibran Ternyata Belum Kembalikan KTA PDIP
Gibran Rakabuming Raka kembali mendapat pertanyaan soal posisi dirinya di PDIP seusai pendaftaran sebagai peserta Pilpres 2024
BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Bakal calon wakil presiden (bacawapres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), Gibran Rakabuming Raka kembali mendapat pertanyaan soal posisi dirinya di PDIP seusai pendaftaran sebagai peserta Pilpres 2024 di Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Gibran mengaku sudah berbicara dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani.
“Saya sudah ketemu mbak Puan,” kata Gibran kepada awak media di KPU RI, Jakarta, Rabu (25/10).
Baca juga: Prabowo-Gibran Daftar Capres-Cawapres ke KPU Naik Mobil Pindad, Relawan Teriakkan Satu Putaran
Baca juga: Bergabung ke PDIP Sejak 2019, Gibran Rakabuming Raka Kini Diminta Kembalikan KTA
Baca juga: Gibran Berkomitmen Lanjutkan Program Jokowi, Sapa Ribuan Relawan Termasuk Kaesang Pangarep
Namun putra sulung Presiden Joko Widodo ini tidak memerinci apa yang dikomunikasikan dengan Puan.
Dalam kesempatan itu, Wali Kota Surakarta itu hanya menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh relawan yang hadir. Sejauh ini diketahui status Gibran masih merupakan kader PDIP.
Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari menjelaskan tidak ada masalah Gibran yang merupakan kader PDIP dicalonkan sebagai bacawapres oleh koalisi Gerindra, Golkar, PAN, PPP Demokrat, Gelora, Prima, Garuda dan PSI.
“Dalam undang-undang tidak ada persyaratan bahwa bakal pasangan calon harus anggota partai,” ujar Hasyim.
Beda hal dengan pencalonan anggota legislatif DPR dan DPRD yang mengharuskan ia tergabung dalam keanggotaan partai.
Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, pihaknya tidak akan mencampuri ranah internal PDIP dengan Gibran.
“Kami lihat syarat-syarat pendaftaran KPU tidak ada yang melarang kami mencalonkan kader atau anggota partai lain,” kata Dasco.
Setelah Prabowo-Gibran resmi mendaftarkan diri ke KPU, sejumlah ketua umum (ketum) partai politik (parpol) pendukung pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD berkumpul di gedung High End, Jakarta.
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tiba sekira pukul 14.02 WIB.
Megawati datang didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey.
Kedatangan Megawati disambut Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah.
Setelah Megawati, hadir pula Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Arsjad Rasjid.
| Masridah Badwie Resmi Diberhentikan, Begini Langkah Bawaslu Kalsel |
|
|---|
| Ernalisa Halaby Mendaftar, Pengurus Demokrat Banjarbaru Suarakan Jargon Lisa Mengabdi |
|
|---|
| Jelang Pilgub Kalsel 2024, MRK Penuhi Undangan DPP PKB di Jakarta |
|
|---|
| PDIP ‘Salahkan’ Jokowi Usai Pilpres 2024, Begini Respons Relawan Projo Kalsel |
|
|---|
| KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden, BETA Kalsel Sebut Kemenangan Generasi Muda |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.