Selebrita
Catatan untuk Penonton Konser Coldplay Besok, Pengelola SUGBK Imbau Gunakan Transportasi Umum
Pengelola SUGBK beri pesan khusus untuk para penonton konser Coldplay. Imbau datang dengan transportasi umum.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Konser Coldplay bakal digelar sesuai jadwal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (15/11/2023).
Puluhan ribu penonton diprediksi bakal memenuhi SUGBK menyaksikan aksi panggung band ikonik asal Inggris tersebut.
Bakal ada puluhan ribu penonton yang datang dalam waktu yang berdekatan, kemacetan tenju menjadi risiko yang mungkin terjadi di sekitar area dan rute jalan menuju lokasi konser.
Selain pengaturan lalu lintas oleh pihak berwajib, untuk meminimalkan kemacetan parah penyelenggara juga memberikan imbauan khusus kepada para penonton konser Coldplay di SUGBK.
Baca juga: Sikap Resmi Coldplay Soal Konflik Palestina dan Israel, Mencuat Jelang Konser di SUGBK Jakarta
"Untuk akses menuju ke GBK, kami imbau kepada seluruh calon pengunjung untuk mengutamakan penggunaan transportasi umum karena GBK sudah banyak didukung oleh berbagai transportasi umum," ujar Humas Gelora Bung Karno (GBK) Ganda Syahputra dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (14/11/2023).
Pada kesempatan itu, ia menegaskan areal SUGBK sudah siap untuk menjadi arena konser band asal Inggris tersebut.
"Kalau dari venue sendiri kita sudah siap untuk mengadakan kegiatan esok hari, saat ini sedang pengecekan kembali dari sisi teknik saja," kata Ganda.
Urusan rumput pihaknya juga telah melakukan pengamanan khusus dengan grass cover atau penutup rumput yang langsung didatangkan dari Inggris.
Tentu hal tersebut sudah menjadi standar operasi prosuder (SOP) untuk tetap menjaga kualitas dan kemanan rumput SUBGK selama berjalannya aksi panggung Coldplay.
"Tentunya sesuai dengan SOP yang sudah ada, rumput sudah dicover dengan grass cover dan akan mulai dilepas begitu konser selesai," lanjut Ganda.
Ganda sekali lagi memastikan pihaknya telah mempersiapkan konser Coldplay di GBK secara matang, diharapkan aksi panggung Chris Martin ini bisa berjalan dengan lancar.
"Tentunya mengingat kegiatan ini juga didukung oleh berbagai pihak, kami menyambut baik adanya konser Coldplay ini. Semoga kegiatan besok dapat berjalan dengan lancar, aman, dan damai hingga selesai," tandas Ganda Syahputra.
Baca juga: Fitri Carlina Ketar-ketir, Rute Penerbangan Suami Tak Jauh dari Jalur Konflik di Gaza Palestina
Sebagai informasi, Coldplay akan menggelar konser pertamanya di Jakarta pada 15 November 2023.
Konser ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan.
Berdasarkan informasi jika pintu area konser Coldplay akan dibuka pada pukul 13.00 WIB.
| Boyong Istri ke Luar Negeri, Potret Haldy Sabri Peluk Mesra Irish Bella Disorot |   | 
|---|
| Onadio Leonardo Diciduk Polisi, Kini Jalani Pemeriksaan di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya |   | 
|---|
| Ngaku di Hadapan Denny Sumargo, Acha Septriasa Beber Titik Awal Kehancuran Rumah Tangga dengan Vicky |   | 
|---|
| Terungkap dari Ucapan Marshanda, Ini Sisi Lain Sosok Stefan William Mantan Suami Celine Evangelista |   | 
|---|
| Ngaku Tak Menyimpan Dendam, Reza Gladys Minta JPU Banding Vonis Nikita Mirzani |   | 
|---|


 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			 
											 
											 
											 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.