Berita HSU
Enam Hari Pencarian, Lansia Hilang di Rawa di HSU Ditemukan Meninggal Dunia di Tengah Persawahan
Bastuni (83), warga Desa Hambuku Baru, Kecamatan Babirik, Kabupaten HSU yang hilang sejak 6 hari lalu akhirnya ditemukan
Penulis: Dony Usman | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, AMUNTAI - Proses pencarian terhadap, Bastuni (83), warga Desa Hambuku Baru, Kecamatan Babirik, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), akhirnya membuahkan hasil.
Pria lansia yang diduga hilang di lahan rawa Desa Hambuku Baru ini ditemukan setelah relawan gabungan lakukan pencarian pada hari keenam, Minggu ( 19/11/2023 ) siang.
Dilaporkan hilang sejak 12 November 2023, Bastuni ditemukan meninggal dunia oleh Tim SAR gabungan di area persawahan.
Koordinator lapangan, Aris Wintoko, membenarkan korban yang dilaporkan hilang setelah terlihat pergi memancing telah ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia.
Baca juga: Pergi Memancing, Pria Lansia Diduga Hilang di Rawa Hambuku Baru HSU
Baca juga: Belum Ditemukan, Pencarian Lansia Hambuku Baru HSU Dilakukan Hingga Radius 2 Kilometer
“Akhirnya setelah melakukan pencarian selama 6 hari, korban dapat diketemukan Tim SAR Gabungan pada Minggu (19/11/2023) siang pukul 12:31 Wita," ujarnya.
Lokasi penemuan di tengah areal persawahan yang berjarak sekitar 500 meter dari rumah korban.
Setelah ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa lagi, korban kemudian langsung duevakuasi ke ke rumah duka.
Disampaikannya juga dalam proses pencarian ini Tim SAR Gabungan pada hari ke enam melanjutkan pencarian korban dengan memperluas area .
Tim melakukan penyisiran sejauh 5 kilometer ke arah hulu dan hilir sungai, sedangkan tim 2 melakukan pencarian di sekitar rawa-rawa dan darat yang berjarak sekitar 4 kilometer ke arah selatan dari Posko SAR.
Baca juga: Relawan Gabungan Lakukan Pencarian Hilangnya Lansia Warga Hambuku Baru, BPBD HSU Turunkan Drone
Terpisah Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Banjarmasin (Basarnas) Al Amrad, menyatakan, dengan ditemukannya korban, operasi SAR kali ini dinyatakan ditutup.
"Terima kasih banyak kepada seluruh unsur SAR yang terlibat. Operasi SAR kali ini bisa berjalan dengan lancar karena adanya sinergitas dari seluruh unsur SAR yang terlibat," ucapnya.
(Banjarmasinpost.co.id/Dony Usman)
| Dinas PUPR HSU Gelar Seleksi Operator Untuk Tiga Unit Ekskavator Amfibi |
|
|---|
| Ini Kondisi Pasar Iwak Desa Pinang Habang Amuntai Tengah HSU Kalsel, Berada di Jalan Nasional |
|
|---|
| Alasan Pedagang Ikan Berjualan di Bahu Jalan Desa Pinang Habang Amuntai, Lebih Disukai Pembeli |
|
|---|
| Gunakan Bahu Jalan, Pasar Ikan Desa Pinang Habang Amuntai Bikin Jalan Macet |
|
|---|
| Tribun Lapangan Pahlawan Amuntai Bakal Diperbaiki, Sarana Olahraga Out Door Diganti |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.