Kecelakaan di Kalsel

Pikap-Minibus Tabrakan di Depan SMPN 2 Jorong Kabupaten Tanah Laut Kalsel, Dua Orang Terluka Parah

Pikap dan minibus tabrakan akibatkan dua orang luka parah di jalur Pelaihari-Kintap, Kabupaten Tanah Laut (Tala), Kalsel, Rabu (22/11/2023) sore.

Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Alpri Widianjono
GRUP WA KSB DATU BUNGUR
Kondisi minibus dan pikap setelah bertabrakan di Jalan Nasional, depan SMPN 2 Jorong, Desa Asamasam, Kecamatan Jorong, Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah Laut (Tala), Provinsi Kalimantan Selatan, Rabu (22/11/2023) sore. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Tabrakan pikap dan mobil jenis minibus mengakibatkan dua orang terluka,  Rabu (22/11/2023) sore.

Peristiwa tersebut terjadi di ruas Jalan Raya Nasional jalur Pelaihari-Kintap, Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah Laut (Tala), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Pikap warna hijau lumut dengan minibus warna perak bertabrakan sekitar pukul 15.00 Wita.

Belum diketahui secara jelas kronologis maupun kondisi sopir/penumpang pada kedua mobil itu.

Namun kabarnya semua selamat, meski ada yang terluka dan dievakuasi ke puskesmas terdekat.

Baca juga: Alasan Rudy Ariffin Ditunjuk Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud di Kalsel pada Pilpres 2024

Baca juga: BREAKING NEWS Rudy Ariffin Jadi Ketua Tim Pemenangan Daerah Ganjar-Mahfud di Kalsel

Lokasi tabrakan persis di depan pagar SMPN 2 Jorong, wilayah Desa Asamasam, Kabupaten Tala.

Posisinya sama-sama menghadap ke arah Pelaihari.

Kabarnya. satu dari sekitar empat orang yang ada di minibus tersebut patah tangan dan lainnya aman.

Sedangkan sopir pikap kabarnya luka robek di kaki.

Kepala Polres Tala, AKBP Rofikoh Yunianto, melalui Kepala Polsek Jorong, AKP Andik Ariyanto, ketika dikonfirmasi,  mengatakan anggotanya masih di tempat kejadian.

Baca juga: BREAKING NEWS Mayat Membusuk Ditemukan di Tanah Kosong Desa Sungai Alat Kabupaten Banjar

Sementara ini dirinya belum dalam dapat menyampaikan informasi detil. "Nanti dikabarin," ucap AKP Andik kepada Banjarmasinpost.co.id.

(Banjarmasinpost.co.id/Idda Royani)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved