Pencoblosan di Pemilu 2024
Timses Capres di Kalimantan Selatan Pantau TPS, Bawaslu Kalsel: Laporkan Jika Ada Politik Uang
Hari ini adalah hari pencoblosan di Pemilu 2024, ketua Bawaslu Kalsel imbau warga bisa laporkan jika menemukan adanya politik uang
BANJARMASINPOST.CO.ID - Satu hari sebelum pemungutan suara Pemilu 2024, kabar praktik politik uang atau lebih dikenal dengan sebutan ‘serangan fajar’ makin berembus kencang di Kalimantan Selatan.
Kondisi tersebut menjadi atensi Tim Kampanye Daerah (TKD) Anies-Muhaimin (Amin) Kalsel. Tim sukses pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1 itu memasang saksi di setiap tempat pemungutan suara (TPS), Rabu (14/2). Bahkan, ada beberapa saksi luar yang ikut memantau.
“Semua proses pemilihan sampai perhitungan harus dikawal saksi. Termasuk mendapatkan form C1 yang valid,” kata Ketua TKD Amin Kalsel Awan Subarkah, Selasa (13/2).
Untuk itu setiap saksi Amin mendapat pelatihan dan pembekalan terakhir, Selasa. “Kami juga terus berkoordinasi, termasuk dengan koordinator saksi di 13 kabupaten kota se Kalsel,” ujar Awan.
Langkah serupa dilakukan tim sukses pasangan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Sekretaris Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Kalsel Rizki Eri Munadi mengatakan pihaknya juga menyiapkan penghitungan suara di setiap wilayah berdasarkan laporan saksi yang ditugaskan.
“Kami melaksanakan doa bersama secara internal, agar pemilu berjalan damai, aman, tertib, dan lancar,” tambahnya.
Baca juga: Tak Dapat Undangan, Pemilih Masih Bisa Mencoblos Pakai KTP, Ini Syaratnya
Baca juga: Gempa Kembali Guncang Kalsel, BMKG: Berkekuatan M 4,1, Cek Pusat Getaran
Sementara itu, TKD Prabowo-Gibran Kalsel hanya menjawab singkat terkait persiapan jelang pemungutan suara.
“Kami menyiapkan realcount. Kami juga telah memantau pendistribusian mandat saksi,” ujar Sekretaris TKD Prabowo-Gibran Kalsel M Alpiya Rahman.
Sedang Ketua Bawaslu Kalsel Aries Mardiono meminta jajaran siaga terhadap potensi pelanggaran berupa politik uang saat pemungutan suara. Dia tak menampik kencangnya kabar praktik uang di lapangan. Namun, petugas belum menemukan bukti.
“Jajaran kami gas biar yang begini-begini ketemu. Kemudian bisa diproses secara aturan,” ujar Aries, Selasa.
Aries menyampaikan sumber daya manusia di lembaga pengawas pemilu terbatas. Oleh karena itu, dia berharap warga ikut aktif menjadi pengawas partisipatif.
“Selain menolak politik uang, warga kita imbau melaporkan ke Bawaslu atau lembaga pengawas pemilu setempat jika menemukan praktik pelanggaran tersebut,” ujar Aries. (msr)
Pemilu 2024
Bawaslu Kalsel
Tim Kampanye Daerah (TKD)
Serangan Fajar
politik uang
Banjarmasinpost.co.id
TPS
| Real Count Pileg DPR di Kalsel 24 Persen: Golkar Unggul, PAN-NasDem-Gerindra Menyusul |
|
|---|
| Suara Pasangan AMIN di Kota Idaman di Posisi ke 2, TPD Banjarbaru Komitmen Kawal Proses Perhitungan |
|
|---|
| Pasca Pemungutan Suara, Dua KPPS di Tapin Dirawat ke Rumah Sakit |
|
|---|
| Berpeluang Geser Petahana, Ini Sosok Hidayattollah Calon DPD RI Dapil Kalsel |
|
|---|
| Empat Jam Perjalanan di Medan Sulit, Babinsa Koramil 1022-03 Kusen Hulu Mengawal Logistik Pemilu |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.