Pilpres 2024

Presiden Jokowi Minta Jangan Cuma Teriak Kalau Ada Kecurangan, Berikut Hasil Real Count Pilpres 2024

Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka suara soal tudingan adanya kecurangan pada pelaksanaan Pilpres atau Pemilu 2024, simak real count KPU terbaru

Editor: Rahmadhani
KOMPAS.com/Dian Erika
Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo menyampaikan keterangan pers usai memberikan hak suaranya (mencoblos) di TPS 10 Gambir, Jakarta Pusat pada Rabu (14/2/2024). 

"Exit poll di luar negeri itu mencerminkan tidak adanya operasi bansos, tidak adanya operasi intimidasi, tidak adanya operasi keterlibatan dari institusi-institusi negara, sehingga warga Indonesia bisa menyampaikan pilihannya secara jernih," ucap Hasto.

Menyikapi masalah ini, DPP PDIP merekomendasikan kepada Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud untuk membentuk tim khusus yang fokus mengumpulkan berbagai kecurangan di Pilpres 2024.

"Untuk itu kami akan mengusulkan kepada Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud agar dibentuk suatu tim khusus," pungkas Hasto.

* Hasil Real Count

Berikut ini hasil penghitungan suara atau real count Pilpres 2024 sementara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Kamis (15/2/2024).

Dari pantauan di laman pemilu2024.kpu.go.id pukul 11.00 WIB, jumlah suara yang masuk sebanyak 337.602 dari 823.236 TPS atau 41,01 persen.

Berdasarkan real count sementara KPU, pasangan calon (paslon) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul.

Paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menyusul pada urutan kedua.

Kemudian, paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD berada di urutan ketiga.

Selengkapnya, berikut real count sementara KPU Pilpres 2024 pada Kamis pukul 11.00 WIB:

1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar

Perolehan suara: 5.459.425 (24,55 persen)

2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Perolehan suara: 12.476.925 (56,11 persen)

3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved