Gudang Peluru Armed Kebakaran
Warga Nyaris Tertembus Proyektil, Ini Momen Mencekam Saat Gudang Peluru Kodam Jaya TNI AD Meledak
Warga nyaris tertembus proyektil, ini momen mencekam saat Gudang Peluru Kodam Jaya TNI AD meledak
Akibat ledakan itu, warga berhamburan ke luar rumah untuk menyelamatkan diri.
Surya turut panik begitu melihat kobaran api kian membara.
"Pas bedug magrib, pas saya selesai buka puasa, pertama awalnya kecil. Terus saya keluar udah terang, akhirnya saya kabur," kata Suryadi.
Kala itu, Suryadi benar-benar merasa ketakutan.
Ia berupaya menyelamatkan istri dan anak-anaknya dari kobaran api yang kian membara.
Bersama warga lainnya, Suryadi bergerak menjauh dari lokasi kebakaran.
"Panik banget, ramai banget di situ orang pada lari saya tinggalin juga pintu rumah masih kebuka," jelasnya.
Suryadi mengaku mendengar beberapa kali suara dentuman dari arah gudang peluru.
Ia dan warga lainnya untuk sementara mengungsi di rumah ketua RW setempat.
Suryadi baru sempat kembali ke rumah sakira pukul 24.00 WIB, tetapi anggota keluarganya memilih tetap mengungsi karena takut kejadian serupa terulang.
Tujuannya kembali ke rumah kala itu, untuk mengecek keadaan tempat tinggalnya serta memastikan tak ada ledakan susulan.
"Saya pulang karena tadi pas kabur pintu belum saya kunci, saya pulang aja jadinya, anak istri gak mau pulang, masih takut," ungkapnya.
Dentuman Terdengar Hingga 7 Kilometer
Sementara itu, seorang ketua RT di permukiman setempat bernama Apet Mustafa menyebut suara dentuman terdengar hingga puluhan kali saat ledakan dan kebakaran melanda gudang peluru.
Bahkan, menurutnya suara dentuman terdengar hingga radius lebih dari 7 kilometer.
| Amunisi-amunusi yang Meledak di Gudang Peluru Kodam Jaya Ternyata Disimpan di Dalam Tanah |
|
|---|
| TNI Lakukan Pendataaan Ganti Rugi Rumah yang Terdampak Ledakan Gudang Kodam Jaya, Hingga Radius 2 KM |
|
|---|
| Alasan Kuat Ketua Komisi I DPR RI Ingatkan TNI AD Soal Standar Penanganan Perawatan Alutsista |
|
|---|
| Ini Hasil Penyisiran Tim Investigasi TNI di Permukiman Warga Bogor Pasca Ledakan di Gudang Amunisi |
|
|---|
| Setelah Situasi Terkendali, DPR Minta Segera Ada Investigasi Kebakaran Gudang Amunisi Kodam Jaya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Pemandangan-api-yang-membakar-gudang-amunisi-militer-12.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.