Berita Nasiona

Cara Mengecek Enam Bansos yang Bakal Cair Sebelum Lebaran 2024, Disabilitas Dapat Rp 2,4 Per Tahun

Berikut cara mencek enam bansos seperti BLT El Nino, PKH, BPNT, dan beras 10 Kg yang akan cair pada April 2024 atau sebelum lebaran Idul Fitri 2024.

Editor: Edi Nugroho
banjarmasinpost.co.id/muhammad tabri
Ilustrasi: Ratusan warga antre menunggu pembayaran bantuan BPNT dan BLT minyak goreng di Kantor Pos Marabahan, Kabupaten Barito Kuala, Rabu (13/4/2022) 

BANJARMASINPOST.CO.ID- Berikut cara mencek enam bansos seperti BLT El Nino, PKH, BPNT, dan beras 10 Kg yang akan cair pada April 2024 atau sebelum lebaran Idul Fitri 2024.

Berikut ini daftar bantuan sosial (bansos) yang akan cair pada April 2024.

Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) rutin menyalurkan bansos.

Pada April 2024 ini, setidaknya ada 6 bansos yang diperkirakan akan cair.

Mulai dari Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 2, bantuan beras hingga bantuan langsung tunai (BLT) Mitigasi Risiko Pangan.

Baca juga: BMKG Rilis Gempa di Darat 54 Km Barat Laut Kabupaten Tabalong, Warga Tidak Rasakan Getaran

Baca juga: Operasi Ketupat Intan 2024 Dimulai Besok, Polres HST Siagakan 90 Personel

Adapun BLT Mitigasi direncanakan cair sebelum Lebaran 2024.

Berikut ini daftar bansos yang akan cair pada April 2024.

1. PKH Tahap 2

Untuk diketahui, penyaluran bansos PKH pada April 2024 ini memasuki tahap kedua.

Hal itu karena PKH ini diberikan per tiga bulan sekali.

Namun tahap kedua ini diprediksi cair ke penerima pada bulan April hingga Juni.

Peserta PKH tahun 2024 mempunyai sejumlah pilihan untuk mencairkan dana bantuan, antara lain:

Kantor Pos: Kunjungi Kantor Pos terdekat untuk pencairan langsung.
Bank Mitra: Bantuan dapat dicairkan melalui bank mitra seperti Bank Mandiri, BRI, BNI, atau BTN.

Layanan Door to Door: PT Pos Indonesia menyediakan layanan penyaluran langsung ke alamat penerima, khusus bagi yang berada di daerah terpencil.

Adapun nilai bantuan dibagi ke dalam tujuh kategori penerima dengan jumlah yang berbeda.

Balita (0-6 Tahun): Rp 3.000.000 per tahun, atau Rp 750.000 per tahap

Ibu Hamil dan Masa Nifas: Rp 3.000.000 per tahun, atau Rp 750.000 per tahap

Siswa SD: Rp 900.000 per tahun, atau Rp 225.000 per tahap

Siswa SMP: Rp 1.500.000 per tahun, atau Rp 375.000 per tahap

Siswa SMA: Rp 2.000.000 per tahun, atau Rp 500.000 per tahap

Lansia (70 Tahun ke Atas): Rp 2.400.000 per tahun, atau Rp 600.000 per tahap

Penyandang Disabilitas Berat: Rp 2.400.000 per tahun, atau Rp 600.000 per tahap

2. Bantuan Sembako Pangan (BSP)

Bantuan ini diprediksi akan cair pada April 2024,

Besaran bantuan sembago ini adalah Rp 200 ribu per bulan yang diterima dalam bentuk uang tunai.

Sembako ini disalurkan melalui bank anggota Himpunan Bank Negara (HIMBARA) yaitu BNI, BRI, Bank Mandiri dan BTN.

Untuk diketahui, dulu bantuan sembako ini bernama Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).


3. BLT Mitigasi Risiko Pangan Rp 600 Ribu

Pemerintah akan mencairkan BLT Mitigasi Risiko Pangan (MRP) sebesar Rp 600 ribu.

Menteri Koordinator Bidang Perkenomoian, Airlangga Hartarto mengatakan, BLT ini akan cair sebelum Lebaran 2024.

"Mungkin sebelum Lebaran lah, jadi tunggu sidang isbat dulu," kata Airlangga, dikutip dari Kompas.com.

Pencairan BLT ini dilakukan secepat-cepatnya pada April 2024.

Bantuan ini akan dibagikan kepada 18,8 juta KPM seluruh Indonesia.

Kriteria penerima BLT Mitigasi Rp 600 ribu sama seperti BLT El Nino yang disalurkan pemerintah pada akhir tahun 2023.

Sebab, BLT MRP Rp 600 disalurkan untuk menggantikan BLT El Nino yang cair pada akhir tahun lalu.

Data penerima BLT Mitigasi Rp 600 ribu berasal dari Kementerian Sosial (Kemensos).

Artinya, bagi Anda yang pada tahun lalu menerima BLT El Nino, ada kemungkinan untuk mendapatkan BLT MRP Rp 600 ribu.

4. Bantuan Beras 10 Kg

Pemerintah juga menyalurkan bansos berupa berasa 10 Kg pada April 2024.

Bantuan ini akan berlanjut hingga Juni 2024.

Kriteria penerima BLT Mitigasi Rp 600 ribu sama seperti BLT El Nino yang disalurkan pemerintah pada akhir tahun 2023.

Sebab, BLT MRP Rp 600 disalurkan untuk menggantikan BLT El Nino yang cair pada akhir tahun lalu.

Data penerima BLT Mitigasi Rp 600 ribu berasal dari Kementerian Sosial (Kemensos).

Artinya, bagi Anda yang pada tahun lalu menerima BLT El Nino, ada kemungkinan untuk mendapatkan BLT MRP Rp 600 ribu.

Cara Cek Penerima BLT El Nino, PKH, BPNT, dan beras 10 Kg

Berikut cara mengecek penerima bansos bulan Maret 2024:

1. Buka link: https://cekbansos.kemensos.go.id/.

2. Masukkan sejumlah data yang diminta mulai dari nama provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.

3. Masukkan nama Penerima Manfaat (PM) sesuai KTP.

4. Ketik 4 huruf kode (tanpa spasi) yang tertera dalam kotak kode.

5. Jika huruf kode kurang jelas, klik icon refresh untuk mendapatkan huruf kode baru.

6. Klik tombol CARI DATA.

5. PBI JKN

Kemudian ada bantuan berupa dana kesehatan yang cair pada April 2024 yaitu Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan Nasional (PBI JKN).

Sekedar informasi, PBI JK ialah program bansos yang diberikan kepada masyarakat berupa bantuan iuran jaminan kesehatan menggunakan basis data dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Pesertanya adalah orang-orang yang tergolong fakir miskin dan tidak mampu membayar iuran BPJS Kesehatan. Sehingga iuran BPJS Kesehatannya dibayarkan oleh pemerintah.

Dikutip dari bpjskesehatan.go.id, besaran iuran PBI JK adalah Rp 42 ribu per orang per bulan yang dibayarkan oleh pemerintah.

Bantuan ini langsung diberikan ke rumah sakit atau pusat layanan kesehatan di wilayah tempat penerima terdaftar.

Artinya, bansos PBI JK tidak bisa dicairkan dalam bentuk uang kepada penerima.

Bantuan dapat dimanfaatkan apabila penerima menggunakan fasilitas kesehatan di rumah sakit atau puskesmas.

5. Program Indonesia Pintar (PIP)

Bantuan ini berupa uang tunai untuk pendidikan.

Pada April 2024 ini adalah jadwal terakhir pencairan PIP termin pertama.

Berikut rincian besaran bantuan untuk beberapa jenjang pendidikan:

SD/SDLB/Program Paket A
• Rp225.000 untuk kelas VI semester genap
• Rp450.000 untuk kelas I, II, III, IV, dan V semester genap.

SMP/SMPLB/Program Paket B
• Rp375.000 untuk kelas IX semester genap
• Rp750.000 untuk kelas VII dan VIII semester genap.

SMA/SMALB/Program Paket C
• Rp500.000 untuk kelas XII semester genap
• Rp1.000.000 untuk kelas X dan XI semester genap.

SMK
• Rp500.000 untuk kelas XII semester genap
• Rp1.000.000 untuk kelas X dan XI semester genap.

SMK Program 4 Tahun
• Rp500.000 untuk kelas XII semester genap
• Rp1.000.000 untuk kelas X, XI, dan XII semester genap.

Untuk mengecek PIP bisa dengan cara:

1. Kunjungi laman resmi SIPINTAR di https://pip.kemdikbud.go.id/home_v1.

2. Masukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada kolom "Cari Penerima PIP".

3. Isi hasil perhitungan keamanan yang muncul.

4. Klik tombol "Cari Penerima PIP".

5. Data siswa yang memenuhi syarat sebagai penerima akan ditampilkan.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul 6 Bansos Cair April 2024, Alhamdulillah Bisa Buat Lebaran Idul Fitri, Ada Uang Tunai Sampai 3 Juta,

Sumber: Tribun health
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved